Bisnis.com, JAKARTA - Klub Bundesliga Jerman Borussia Dortmund mengumumkan pemain Timnas Italia Ciro Immobile akan bergabung dengan klub Spanyol Sevilla dengan status sebagai pemain pinjaman hingga 30 Juni 2016.
Pernyataan Dortmund pada Minggu (12/7/2015) menyebutkan kepastian pemain dengan 12 caps dengan Timnas Italia itu tinggal tergantung pada hasil tes medis yang bersifat wajib dilewati secara proseudral untuk bergabung ke sebuah tim.
Striker tersebut pindah ke Signal Iduna Park, kandang Dortmund, dari klub Serie A Italia Torino pada awal musim 2014-2015 untuk menggantikan peran ujung tombak asal Polandia Robert Lewandowski uyang hengkang ke Bayern Munchen.
Immobile menjaringkan 22 gol di Serie A pada musim terakhirnya bersama Torino, tetapi dia gagal mengulangi prestasi serupa ketika bermain untuk Dortmund di mana dia hanya turun sebagai starting XI di Bundesliga dalam sembilan pertandingan hanya mengontribusi 3 gol.