Bisnis.com, JAKARTA - Persipura Jayapura punya kans besar menambah 3 angka kala menjamu Bali United Pusam dalam lanjutan pertandingan QNB League di Stadion Mandala, Jayapura, Rabu siang (8/4).
Tim Mutiara Hitam punya peluang untuk mengalahkan anak asuh Indra Sjafri karena sejauh ini mendominasi pertemuan saat masih bernama Putra Samarinda.
Selain itu, hasil laga pembuka jelas memihak Persipura dan membuat kepercayaan diri pemain Mutiara Hitam sedang tinggi.
Persipura menang 2-0 atas Persiram Raja Ampat.
Sebaliknya, Bali United Pusam mencatat hasil buruk dalam laga melawan Perseru Serui, kalah 1-2.
Berdasarkan catatan pertemuan kedua tim, dalam tiga laga di kandang Persipura selalu mengalahkan Bali United Pusam. Terakhir menang 2-0 dalam ISL 2014.
Dari lima laga terakhir, Persipura menang tiga kali dan dua kali seri.
Dengan rekor itu, tampaknya tidak sulit bagi Persipura untuk menang. Hasil skor diprediksi 2-0. Kemungkinan lain, Persipura tetap menang dengan skor 3-1.
Head to Head Persipura-Bali United Pusam (dalam 5 laga terakhir):
7/8/2014 ISL 2014 Persipura-Bali United Pusam 2-0
14/2/2014 ISL 2014 Bali United Pusam-Persipura 2-2
12/6/2013 ISL 2012/2013 Persipura-Bali United Pusam 4-1
10/3/2013 ISL 2012 /2013 Bali United Pusam-Persipura 0-0
20/6/2012 ISL 2011 Persipura-Bali United Pusam 3-1