Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nunggak Gaji Pemain, Klub Tak Boleh Ikut ISL

Tim 9 bentukan pemerintah menyarankan PT Liga Indonesia agar klub yang menunggak gaji pemain dilarang ikut ISL.
  /
/

Bisnis.com, JAKARTA - Tim Sembilan yang dibentuk oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga dalam pertemuan rutin mengundang sejumlah pemain profesional, salah satunya Bambang Pamungkas atau Bepe untuk membahas gaji pemain yang kerap kali diabaikan oleh klub.

"Kami mengundang pemain profesional, ada Bambang Pamungkas, Greg Nwokolo, dan Leo Sutanto. Kami ingin mendengar suara dari sisi pemain terkait klub yang belum membayarkan gaji pemainnya," kata juru bicara Tim Sembilan Gatot Dewa Broto seusai pertemuan rutin di Kantor Kemenpora di Jakarta pada Rabu (4/2/2015).

Gatot mengatakan kompetisi sepak bola Indonesia Super League (ISL) yang sebentar lagi digulirkan masih menyisakan beberapa masalah apalagi banyak klub divisi utama yang belum membayar gaji pemain pada musim lalu.

Oleh karena itu, Tim Sembilan mengundang Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dan Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) agar status tunggakan pembayaran pada klub tidak terulang seperti dua musim terakhir.

Dalam rapat rutin keempat ini, Tim Sembilan, BOPI, APPI, dan PT Liga selaku penyelenggara ISL sepakat untuk tidak memberikan rekomendasi pada klub yang belum menyelesaikan tunggakannya sampai 13 Februari ini sehingga klub tersebut tidak diperbolehkan ikut bermain pada kompetisi musim 2015.

"Kami sudah sepakat dengan PT Liga untuk tidak memberikan izin. Rekomendasi penyelenggaraan pada PT Liga tidak akan keluar jika klub masih memiliki tunggakan gaji pemain. Kalau tidak ada rekomendasi, klub tersebut tidak bisa ikut kompetisi," kata Ketua Umum BOPI Muhammad Noor Aman.

Selain itu, Tim Sembilan menegaskan regulasi perizinan klub harus diimplementasikan secara penuh dan bertahap.

"Di klub lisensi itu mengatur masalah kecukupan finansial. Selama ini lisensi tidak pernah diterbitkan sepenuhnya karena terlalu banyak toleransi yang diberikan. Akibatnya, klub mengabaikan masalah gaji pemain. Memang tidak secara drastis dilakukan, namun ada kemajuan," kata Gatot yang juga menjabat Deputi V Kemenpora bidang Harmonisasi dan Kemitraan itu.

Sebagai langkah jangka panjang, Tim Sembilan bersama BOPI dan APPI juga merekomendasikan agar klub yang berlaga di ISL memiliki jaminan bank untuk menghindari penunggakan gaji pemain.

"Jangan sampai sebuah klub mengontrak pemain asing kemudian menggulirkan mereka ikut kompetisi, tapi dananya cekak. Harus ada jaminan bank. Jika bermasalah, bank wajib menutupi masalah keuangan tersebut. Tidak ada lagi cerita klub yang gagal bayar," kata Gatot.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper