Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PERSEBAYA VS PERSIB: Hasil Akhir Imbang 1-1

Persib Bandung berhasil menahan imbang Persebaya 1-1saat bertandang ke kandang Persebaya dalam babak penyisihan Babak 8 Besar ISL 2014 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa (14/10/2014) pukul 15.30 WIB disiarkan langsung RCTI.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Persib Bandung berhasil menahan imbang Persebaya 1-1saat bertandang ke kandang Persebaya dalam babak penyisihan Babak 8 Besar ISL 2014 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa (14/10/2014) pukul 15.30 WIB disiarkan langsung RCTI.

Gol Persib tercipta pada menit ke-12, Persib unggul 1-0 melalui gol Makan Konate yang berhasil membobol gawang Persebaya yang dikawal Jendri Pitoy.

Tertinggal 1-0, Persebaya terus memborbardir pertahanan Persib. Namun, lagi-lagi, serangan Persebaya bisa dipatahkan lini belakang Persib. Namun, Persib juga memiliki beberapa serangan yang mematikan.

Hingga babak pertama selesai, skor 1-0 untuk keunggulan Persib Bandung.

Menit 59: Fandi Eko keluar digantikan Novri Setiawan (Persebaya).
Menit ke-62 Tantan keluar digantikan Firman Utina.

Persebaya mampu menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri Supardi pada menit ke-75. Skor menjadi imbang 1-1.

Menit 78: Coulibaly Djibril masuk menggantikan Ferdinand Sinaga (Persib).

Menit 88: Pergantian pemain Persib Taufiq keluar digantikan Abd. Rahman.

Hingga wasit meniup peluit panjang, skor tidak berubah, imbang 1-1.

Susunan pemain:

Persib: Made (K), Supardi, Jufriyanto, Vujovic, Tony; Atep (C), Taufiq, Agung, Konate; Tantan, Ferdinand.

Cadangan: Shahar Ginanjar (K), Jajang Sukmara, Abd Rahman, Firman, Sigit, Rudiyana, Djibril Coulibaly.

Persebaya: Jendri Pitoy; Hasyim Kipuw, Ambrizal, OK John, Alfin Tuasalamony; Manahati Lestusen, Fandi Eko Utomo, Isaac Pupo, M. Ilham, Greg Nwokolo; Emmanuel Kenmogne

Cadangan: Fery Rotinsulu, Vava Mario Zagalo, Zaenal Haq, Hisyam Tole, Wahyu Subo Seto, Novri Setiawan, Dedi Kusnandar.

Dengan hasil itu, Jufriyanto dkk. telah mengantongi 7 poin dari 3 laga sehingga berada di puncak Grup 2. Sebelumnya, Persib menang 1-0 atas Pelita Bandung Raya dan menang 2-3 saat menghadapi Mitra Kukar.

Sementara itu, Persebaya berada di posisi 2 klasemen Grup 2 dengan 3 poin dari 3 laga. Anak asuh Rahmad Darmawan itu belum memperoleh kemenangan. Ditahan imbang Mitra Kukar 1-1 di kandang sendiri dan ditahan 0-0 oleh Pelita Bandung Raya.

Posisi Persebaya bisa digusur oleh Mitra Kukar atau Pelita Bandung Raya. Mitra Kukar vs PBR baru digelar pada hari ini (14/10/2014) pukul 19.00 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sepudin Zuhri
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper