BISNIS.COM, JAKARTA--Persib Bandung tekuk PSPS Pekanbaru dengan skor 4-0 di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru (25/6/2013).
Hingga babak pertama berakhir, kedudukan masih imbang 0-0. Pada menit-menit awal babak kedua, kedudukan masih tetap 0-0.
Persib memecah kebuntuan pada menit ke-73 melalui umpan silang Supardi yang kemudian disundul oleh Kenji. Persib memperbesar skor pada menit ke-79 melalui tendangan keras Ridwan.
Pada menit ke-82, Ridwan kembali melakukan tendangan keras di dalam kotak pinalti PSPS, kemudian membentur kaki Gusripen Efendi dan masuk ke gawangnya sendiri, sehingga PSPS tertinggal 0-3.
Di menit akhir pertandingan, Sergio Van Dijk memperbesar kemenangan Maung Bandung melalui sundulannya, sehingga kedudukan menjadi 04.
Susunan pemain Persib: Made (K), Abanda, Maman, Tony, Supardi (B), Ridwan, Hariono, Asri, Firman (T), Hilton, Sergio (D)
Pemain cadangan: Cecep Supriyatna (K), Aang Suparman, Jajang Sukmara, Mbida Messi, Atep, Kenji Adachihara, Airlangga.
Dengan kemenangan itu, poin Persib bertambah menjadi 50 poin dari 25 pertandingan, kendati masih tetap di posisi 4 klasemen Indonesia Super League (ISL) sementara.
Sementara itu, Arema Indonesia yang saat ini berada di posisi 3 klasemen dengan 50 poin telah bermain sebanyak 26 kali. Sriwijaya FC di posisi runner up mengantongi 51 poin dari 25 pertandingan. Peluang Persib ke posisi 3 dan 2 masih terbuka lebar.
Kendati memiliki poin sama dengan Arema Indonesia yaitu 50 poin, tetapi Persib harus rela bertengger di posisi 4, karena masih kalah selisih gol dengan Singo Edan.