Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IPL: Persebaya Hajar PSM 2-0, Geser Posisi Perseman

BISNIS.COM, SURABAYA-- Persebaya Surabaya 1927 menumbangkan PSM Makassar 2-0 dalam lanjutan kompetisi Liga Primer Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Kamis (13/6/2013) sore. Kedua gol tuan rumah dicetak Fernando Soler melalui titik penalti

BISNIS.COM, SURABAYA-- Persebaya Surabaya 1927 menumbangkan PSM Makassar 2-0 dalam lanjutan kompetisi Liga Primer Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Kamis (13/6/2013) sore.

Kedua gol tuan rumah dicetak Fernando Soler melalui titik penalti menit ke-63 dan Andik Vermansyah menit ke-73. Hasil ini hanya membawa Persebaya naik ke posisi ketiga dengan 21 poin menggeser Perseman Manokwari ke posisi ketiga dengan 20 poin.

Posisi puncak klasemen Indonesia Premier League masih dipegang Semen Padang (SP) setelah menang atas PSLS Lhokseumawe dengan skor 6-0 di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Sumatera Barat, Rabu (12/6/2013).

“Terima kasih kepada pemain yang terus berjuang meski beberapa kali gagal memanfaatkan peluang. Terima kasih juga kepada Bonek yang terus memberikan semangat selama 90 menit," ujar Pelatih Persebaya 1927, Ibnu Grahan.

Jalannya pertandingan babak pertama, kedua tim berusaha tampil menyerang. Namun, serangan-serangan yang dilakukan tuan rumah maupun PSM Makassar selalu terhenti di pertahanan.

Striker Persebaya Fernando Soler berkali-kali mendapat peluang belum mampu menceploskan bola ke gawang lawan. Begitu juga usaha kapten PSM, Andi Oddang, yang kerap kali gagal di barisan belakang lawan. Hingga 45 menit usai, skor imbang tanpa gol.

Pada babak kedua, belum ada pergantian pemain dari kedua kesebelasan. Persebaya yang tidak mau malu di hadapan ribuan pendukung fanatiknya, terus berupaya menggebrak. Hasilnya, menit 63, Fernando Soler berhasil merobek jala PSM Makassar yang dijaga Ngurah Komang Arya.

Penalti diberikan wasit Anas Apriliandi setelah bola tendangan Andik Vermansyah mengenai tangan Samsul Haeruddin.

Gol tersebut menjadi pelecut pemain Persebaya lainnya. Berselang sepuluh menit, Andik sukses mengoyak jala PSM setelah menerima umpan matang Fernando Soler. Gol tersebut menjadi gol pamungkas dalam laga tersebut.

Sementara itu, Pelatih PSM Makassar Imran Amirullah mengucapkan selamat ke Persebaya dan mengakui kekalahan timnya. Ia menilai, faktor kekelahan menjadi penyebab buruknya pertahanan, khususnya babak kedua.

"Babak kedua pemain kami kelelahan fisik dan bisa dimanfaatkan oleh Persebaya. Hasilnya, tim lawan berhasil mencuri dua gol, meski satu dari titik putih," katanya.

Faktor lainnya, kata Imran, tidak berlatihnya para pemain sejak 21 Mei lalu. Menurut dia, hal itu menjadi penyebab kelelahan dan kurang padunya pertahanan. (Antara/msb)

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper