BISNIS.COM, JAKARTA—Schalke akan mengahadapi tamunya Galatasaray di leg-2 babak 16 besar Liga Champions tanpa striker andalannya, Klaas-Jan Huntelaar.
Jadwal Liga Champions Rabu dini hari 13 Maret 2013
WIB | Pertandingan | Markas |
02:45* | Barecelona vs AC Milan | Barcelona |
02:45 | Schalke vs Galasataray | Schalke |
Sumber:Uefa.com Ket:*) Disiarkan SCTV
Menurut data pertandingan Asosiasi Sepak Bola Eropa UEFA, pertandingan antara Schalke melawan Galasataray tersebut digelar di markas Schalke, Stadion Gelsenkirchen selasa malam (12/3/2013) dengan jadwal kick off pukul 20:45 waktu Jerman atau Rabu dini hari (13/3/2013) pukul 02:45 WIB.
Schalke dipastikan berlaga tanpa striker andalannya, Klaas-Jan Huntelaar, karena striker timnas Belanda itu mengalami cedera sobek sendi tulang saat mengalahkan Dortmund 2-1 di Liga Jerman Minggu (10/3/2013) lalu.
Meskipun demikian, Direktur Olah Raga Schalke, tidak terlalu memusingkan absennya Huntelaar, karena kemenangan atas Dortmund itu jauh lebih penting sebagai modal menghadapi Galasataray.
"Kemenangan itu memberi semangat tim. Menang di Liga Champions merupakah pengalaman langka bagi kami dan itu akan memberikan semangat luar biasa bagi kami," ujarnya seusai laga melawan Dortmund tersebut seperti dikutip Reuters.
Dalam pertandingan leg-1 di markas Galasataray Kamis dini hari (21/2/2013), Schalke berhasil menahan imbang tuan rumah dengan skor 1-1.
Dalam posisi seperti itu, Schalke sebenarnya cukup bermain seri tanpa gol alias 0-0 saat menjalani pertandingan leg-2 di kandang sendiri.
Plotting & Hasil Babak 16 Besar Liga Champions
Klub | VS | Klub | Leg 1 | Leg 2 |
Real Madrid (runner up grup D) | VS | Manchester United (juara grup H) | 1-1 (14/3) | 2-1 (6/3) |
Shakhtar Donetsk (Runner up Grup E) | VS | Dortmund (juara Grup D) | 2-2 (14/2) | 0-3 (6/3) |
Celtic (runner up grup G) | VS | Juventus (juara E) | 0-3 (13/3) | 0-2 (7/3) |
Valencia (runner up grup F) | VS | PSG (juara grup A) | 1-2 (13/2) | 1-1 (7/3) |
Galasataray (runner up Grup H) | VS | Schalke (juara Grup B) | 1-1 (21/2) | 13/3 |
AC Milan (runner up grup C) | VS | Barcelona (juara grup G) | 2-0 (21/2) | 13/3 |
Arsenal (runner up Grup B) | VS | Bayern Munchen (juara grup F) | 1-3 (20/2) | 14/3 |
Porto (runner up grup A) | VS | Malaga (juara grup C) | 1-0 (20/2) | 14/3 |
Sumber: uefa.com Ket: Lolos ke perempat final