Bisnis.com, JAKARTA - Duel Semen Padang vs PSIS Semarang digelar dalam lanjutan Liga 1 2024-2025. Prediksi skor mengunggulkan Semen Padang menang.
Semen Padang menghadapi PSIS Semarang dalam pekan ke-29 Liga 1 2024-2025 di Stadion H. Agus Salim, Kamis (17/4/2025) sore.
Partai ini menjadi persaingan 2 tim yang berkutat di papan bawah. Kedua tim bersaing ketat untuk lolos dari jerat degradasi.
Semen Padang kini menempati peringkat ke-17 klasemen Liga 1 dengan 22 poin, sedangkan PSIS berjarak 3 poin di posisi ke-16.
Tuan rumah Semen Padang tidak pernah menang dalam 5 laga terakhir, dengan 3 kali kalah dan 2 kali imbang.
Pada periode itu Kabau Sirah hanya mampu mencetak 3 gol dan kebobolan 14 kali. Hasil itu menambah panjang catatan kelam Semen Padang musim ini.
Baca Juga
Di sisi lain, kondisi PSIS setali tiga uang PSIS nirkemenangan dalam 8 laga terkini.
Maheda Jenar juga dilanda masalah internal yakni tunggakan gaji yang membuat beberapa pemain asing cabut.
Lini depan PSIS juga bermasalah karena hanya mampu mencetak 4 gol dalam 5 laga teraktual di Liga 1.
Laga tandang ke markas Semen Padang bakal jadi momentum penentuan bagi PSIS untuk bangkit atau justru makin terpuruk di zona merah.
Pada pertemuan putaran pertama musim ini PSIS memetik kemenangan 1-0 saat menjamu Semen Padang. Itu adalah kemenangan ketiga dalam 5 bentrokan terakhir kontra Kabau Sirah.
Prediksi Susunan Pemain Semen Padang vs PSIS
Semen Padang (3-4-3): Arthur Augusto; Ricki Ariansyah, Kim Min-Gyu, Tin Martic; Dodi Alekvan Djin, Alhassan Wakaso, Rosad Setiawan, Firman Juliansyah; Filipe Chaby, Gala Pagamo, Bruno Gomes.
Pelatih: Eduardo Almeida
PSIS Semarang (3-5-2): Syahrul Trisna; Joao Silva, Lucas Baretto, Rahmat Syawal; Riyan Ardiansyah, Alfeandra Dewangga, Tri Setiawan, Septian David, Haykal Alhafiz; Gali Freitas, Gustavo Moura.
Pelatih: Gilbert Agius
Head to Head Semen Padang vs PSIS
- 1/12/2024: PSIS 1-0 Semen Padang
- 13/12/2019: PSIS 2-0 Semen Padang
- 16/8/2019: Semen Padang 1-0 PSIS
- 2/9/2007: Semen Padang 0-0 PSIS
- 1/4/2007: PSIS 3-0 Semen Padang
Prediksi Skor Semen Padang vs PSIS
Krisis internal yang dialami PSIS bisa dimanfaatkan untuk keunggulan Semen Padang. Meski nirkemenangan dalam 5 laga terakhir, duel kontra PSIS menjadi kesempatan emas bagi Semen Padang untuk keluar dari zona degradasi.
Prediksi:
- Semen Padang 2-1 PSIS
- Semen Padang 1-0 PSIS
- Semen Padang 1-1 PSIS