Bisnis.com, JAKARTA - Tunggal putra Indonesia Alwi Farhan menembus babak 32 besar setelah memenangi laga kualifikasi Kumamoto Masters Japan 2024.
Alwi Farhan menghadapi kualifikasi kedua Kumamoto Masters Japan 2024 melawan wakil China Wang Zheng Xing di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, Selasa (12/11/2024) siang.
Alwi tampil prima dengan mengandaskan Wang lewat straight game alias 2 gim langsung, 21-16 dan 21-10.
Meski memainkan 2 laga dalam satu hari Alwi masih terlihat bugar. Dia memulai gim pertama dengan keunggulan 4-2.
Wang sempat memangkas jarak poin dan berbalik unggul 9-8. Alwi unggul 11-10 untuk menutup gim pertama.
Usai jeda wakil China itu terlihat kurang tenang sehingga Alwi bisa menjauhkan keunggulan jadi 15-12.
Baca Juga
Alwi mampu menjaga ritme permainan dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-16 atas runner-up Korea Masters 2024 itu.
Pada gim kedua perlawanan Wang masih sengit hingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 9-9.
Setelah interval gim kedua berlangsung 11-9 untuk keunggulan Alwi, Wang terlihat kedodoran meladeni perlawanan wakil Indonesia.
Tak butuh waktu lama Alwi yang merupakan juara Indonesia Masters II sukses memenangi gim kedua dengan skor 21-10.
Dengan hasil ini Alwi akan berlaga di babak 32 besar Kumamoto Masters Japan 2024, Rabu (13/11/2024).
Lawan yang akan dihadapi Alwi terbilang berat. Dia akan berjumpa Christo Popov (Prancis) pada babak pertama.