Bisnis.com, JAKARTA - Timnas U-20 Indonesia dijadwalkan bertolak ke Jepang untuk menjalani pemusatan latihan (TC) dan menggelar 5 laga uji coba.
Timnas U-20 Indonesia akan diterbangkan ke Jepang untuk menjalani pemusatan latihan sebagai persiapan Piala Asia U-20 2025.
Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri membeberkan rencana menggelar 5 laga uji coba dalam TC di Jepang.
"Konsep dari uji coba itu ada dengan tim kuat, tim sedang, dan tim lemah. Itu sudah terpenuhi," ucap Indra Sjafri usai memimpin latihan Timnas U-20 Indonesia di Pemusatan Latihan Bali United Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali, Rabu (30/10/2024).
Indra menambahkan, uji coba Timnas U-20 Indonesia dilakukan dengan klub yang berlaga di kompetisi kasta kedua, atau setara Liga 2, hingga tim dari universitas.
Saat ini Timnas U-20 Indonesia memanggil 33 pemain untuk berlatih selama satu minggu mulai 27 Oktober hingga 3 November 2024 di Bali.
Baca Juga
Dari daftar tersebut, 3 nama di antaranya merupakan pemain yang baru dipanggil, salah satunya kiper Persija Jakarta Muhammad Hafizh Rizkianur.
Para pemain Timnas U-20 Indonesia kemudian akan diseleksi hingga mendapatkan 30 pemain yang akan diboyong ke Jepang.
Rencananya, Timnas U-20 Indonesia akan terbang dari Bali ke Jakarta pada 4 November 2024. Selanjutnya Garuda Muda akan menempuh perjalanan ke Jepang pada hari yang sama.
Timnas U-20 Indonesia rencananya berlatih di Jepang mulai 6-23 November 2024. Setelah itu anak asuh Indra Sjafri akan kembali lagi ke Bali untuk melanjutkan TC.
Timnas U-20 Indonesia dipersiapkan untuk tampil dalam putaran final Piala Asia U-20 berlangsung di China pada 6-23 Februari 2025.
Indonesia memastikan tempat di putaran final Piala Asia U-20 2025 setelah memuncaki klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Timnas U-20 Indonesia akan menjalani pengundian (drawing) fase grup Piala Asia U-20 2025 pada 17 November 2024.
Total ada 16 negara yang lolos ke putaran final Piala Asia U-20 dan akan dibagi ke dalam empat grup.