Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kata Pemain Bahrain usai Tahan Indonesia 2-2: Kita Kuasai Permainan

Pencetak gol untuk Bahrain, Mohamed Mahroon, mengatakan timnya menguasai permainan meski gagal dapat 3 poin.
Sepak Bola-Piala Dunia Kualifikasi Asia Babak Ketiga Grup C Bahrain vs Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain - 10 Oktober 2024 Para pemain Bahrain berpose untuk foto grup tim sebelum pertandingan/REUTERS-Hamad I Mohammed
Sepak Bola-Piala Dunia Kualifikasi Asia Babak Ketiga Grup C Bahrain vs Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain - 10 Oktober 2024 Para pemain Bahrain berpose untuk foto grup tim sebelum pertandingan/REUTERS-Hamad I Mohammed

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain Bahrain Mohamed Mahroon mengatakan bahwa pihaknya menginginkan 3 poin di laga melawan Indonesia pada Kamis (10/10/2024).

"Kita mencoba meraih 3 poin, tapi kita tidak sukses. Dan kualifikasi ini adalah perjalanan yang panjang," katanya dikutip dari akun Instagram resmi Timnas Bahrain, Jumat.

Si Merah-julukan Bahrain-meraih satu poin dan kini mengantongi 4 poin meninggalkan Indonesia yang berada di posisi keempat dengan total 3 skor.

Mohamed Mahroon mengatakan ia dan timnya berhasil menguasai permainan namun gagal mencetak lebih banyak gol ke gawang Indonesia.

"Kita menguasai permainan, namun menyia-nyiakan banyak kesempatan. Kita minta maaf kepada supporter Bahrain," lanjut Mahroon.

Dirinya kemudian mengatakan bahwa timnya setelah ini akan fokus untuk memantapkan permainan untuk bertemu Arab Saudi.

"Kita tutup laga ini, kita coba memperoleh (angka) dan mempersiapkan menghadapi Arab Saudi," tutupnya.

Klasemen Grup C Piala Dunia 2026 Zona Asia

Klasemen Grup C Piala Dunia 2026 menunjukkan posisi Indonesia "dipaksa" tergeser oleh Bahrain. Indonesia saat ini memiliki 3 poin dan berada di urutan kelima di bawah Bahrain yang mengantongi 4 poin.

Adapun Jepang berada di puncak klasemen setelah mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 pada Jumat (11/10) dini hari WIB.

Jepang kokoh di puncak klasemen Grup C dengan mengemas poin sempurna yaitu sembilan angka dari tiga pertandingan yang dijalani. Sebelumnya, Jepang menang 7-0 atas China dan 5-0 atas Bahrain.

Di posisi kedua ada Australia yang memiliki total 4 poin dari tiga pertandingan yang dijalani. Pada pertandingan terakhir, Kamis (10/10), Australia berhasil mengalahkan China 3-1.

Kemudian Arab Saudi juga memiliki 4 poin, yang dikumpulkan dari tiga pertandingan.

Pada pertandingan selanjutnya pada Selasa (15/10), Jepang akan bertemu Australia, China kontra Indonesia, dan Arab Saudi akan bertemu Bahrain.

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:

1. Jepang 9 Poin
2. Australia 4 Poin
3. Arab Saudi 4 Poin
4. Bahrain 4 Poin
5. Indonesia 3 Poin
6. China 0 Poin


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper