Bisnis.com, JAKARTA - Belanda akan berhadapan dengan Prancis pada laga lanjutan Euro 2024, Sabtu 22 Juni 2024 dini hari WIB.
Meski kedua tim memetik hasil memuaskan pada matchday 1, namun Prancis diunggulkan merengkuh kemenangan pada laga ini.
Ya, pada laga sebelumnya, Belanda menang 2-1 atas Polandia meski tertinggal lebih dulu.
Sedangkan Prancis, meski dengan bersusah payah, berhasil menang tipis, 1-0, saat menghadapi Austria.
Les Bleus menang berkat gol bunuh diri bek Austria Maximilian Wober yang salah mengantisipasi bola.
De Oranje dan Les Bleus kini bertarung demi tiket di babak selanjutnya. Pemenang dipastikan lolos ke fase 16 besar Piala Eropa 2024, sekaligus menjadi juara grup.
Baca Juga
Salah satu yang jadi pertanyaan sebelum pertandingan adalah kesehatan Kylian Mbappe.
Bintang Prancis itu sempat mengalami cedera hidung pada laga sebelumnya dan hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi apakah Mbappe akan diturunkan atau tidak.
Rekan Mbappe, Antoine Griezmann, pun memberikan pernyataan yang abu-abu soal kondisi sang pemain. Menurut Grizmann, absen atau tidaknya Mbappe tergantung pada kondisi terbarunya.
“Kylian baik-baik saja, hidungnya sedikit mengempis, kita lihat saja sampai saat terakhir, tergantung sensasinya," kata Griezmann, dikutip dari laman resmi timnas Prancis.
Pemain yang baru teken kontrak dengan Atletico Madrid tersebut juga mengatakan bahwa timnas Prancis akan menggunakan Plan B jika Mbappe terpaksa absen pada laga melawan Belanda.
"Jika dia tidak berada di sana, maka perubahannya akan sangat besar, namun apa pun pilihan taktisnya, seluruh tim harus beradaptasi," tambahnya.
Buat Anda yang ingin menyaksikan pertandingan antara timnas Belanda vs Prancis, silahkan klik link di bawah ini: