Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Juventus Resmi Umumkan Thiago Motta Jadi Pelatih Baru, Teken Kontrak 3 Tahun

Tim Liga Italia Juventus resmi mengumumkan Thiago Motta sebagai pelatih baru menggantikan Massimiliano Allegri.
Thiago Motta resmi diumumkan jadi pelatih baru Juventus untuk menggantikan posisi Massimiliano Allegri / Reuters-Jennifer Lorenzini.
Thiago Motta resmi diumumkan jadi pelatih baru Juventus untuk menggantikan posisi Massimiliano Allegri / Reuters-Jennifer Lorenzini.

Bisnis.com, JAKARTA - Tim Liga Italia Juventus resmi mengumumkan Thiago Motta sebagai pelatih baru menggantikan Massimiliano Allegri.

Juventus mengumumkan kerja sama dengan Thiago Motta menggantikan Massimiliano Allegri yang dipecat pada bulan lalu, Rabu (12/6/2024) waktu setempat.

Motta menandatangani kontrak berdurasi 3 tahun atau hingga 2027 yang disodorkan manajemen Juventus.

"Sudah resmi, pelatih selanjutnya Juventus akan dijabat oleh Thiago Motta. Pria Italia-Brazil itu dikontrak Juventus sampai 30 Juni 2027," demikian bunyi pernyataan resmi Juventus.

Nama Thiago Motta mencuri perhatian sejak melatih tim Serie A, Bologna, musim lalu. Motta sukses membawa klub itu tampil di Liga Champions untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Bologna finis di posisi kelima di klasemen akhir Liga Italia 2023-2024 dengan catatan 18 kali menang, 14 kali imbang, dan hanya 6 kali kalah dengan total 68 poin.

Di bawah arahan Motta, I Rossoblu menjadi tim dengan kekalahan paling minim ketiga Serie A 2023-2024, setelah Inter Milan sang scudetto (2 kali kalah) dan Juventus (5 kali kalah).

"Saya benar-benar gembira untuk memulai babak baru sebagai pelatih klub besar seperti Juventus. Saya berterima kasih kepada para pemilik dan manajemen, yang dapat memastikan ambisi saya untuk tetap mengibarkan bendera Juventus setinggi-tingginya dan menyenangkan para penggemar," ucap Motta.

Kontrak Motta di Bologna telah habis pada akhir musim 2023-2024. Dia memilih tak memperpanjang kontraknya dan memulai petualangan baru di Turin.

Motta saat ini berusia 41 tahun dan menapaki karier kepelatihannya di Italia. Ia pertama kali melatih Genoa pada Oktober 2019 dan hanya bertahan selama sepuluh pertandingan.

Selanjutnya dia memimpin Spezia dan Bologna hingga kini dilirik oleh Juventus yang finis di posisi ketiga musim lalu.

Motta yang lahir di Brazil memiliki kewarganegaraan Italia. Dia mencatat 30 caps untuk timnas Italia dengan koleksi satu gol.

Sebagai pemain, karier Motta menanjak saat memperkuat Genoa pada 2008. Ia kemudian direkrut Inter Milan sampai Januari 2012.

Motta mengakhiri kariernya sebagai pemain di tim raksasa Prancis, Paris Saint-Germain, yang ia bela sejak 2012 sampai 2018.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper