Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Inggris U-17 akan bertemu Kaledonia Baru dalam laga perdana Grup C Piala Dunia U-17 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (11/11/2023) sore.
Timnas Inggris yang dibesut Ryan Garry hadir di Piala Dunia U-17 dengan kekuatan yang tidak main-main.
Tim berjuluk Tiga Singa Muda ini membawa enam pemain Chelsea yaitu Josh Acheampong, Harrison Murray-Campbell, Ishe Samuels Smith, Michael Golding, dan Reiss-Alexander Russell-Denny. Termasuk kiper Ted Curd yang kini sedang dipinjam klub Hasgtag United.
Garry juga membawa pemain-pemain dari akademi Manchester City yang banyak mengorbitkan pemain-pemain hebat seperti Kasper Schmeichel, Micah Richards, dan Phil Foden.
Manchester City yang meraih treble winners musim lalu menyumbangkan lima pemain yaitu Lakyle Samuel, Finley McAllister, Joel Ndala, Justin Oboavwoduo, dan Matty Warhurst.
Kaledonia Baru di pertandingan nanti juga harus mewaspadai deretan nama seperti Ishe Samuels Smith, Michael Golding, Myles Lewis-Skelly, dan Ethan Nwaneri. Pasalnya pemain-pemain ini sudah banyak berpengalaman dan banyak mencetak gol.
Baca Juga
Myles Lewis-Skelly memiliki 17 caps dengan 2 gol, Ishe Samuel memiliki 18 caps dengan 1 gol, Michael Golding memiliki 19 caps dengan 4 gol, dan Ethan Nwaneri sebagai pemain depan memiliki 17 caps dengan 8 gol.
Meski membawa kekuatan penuh, Kaledonia Baru harus percaya diri dengan kekuatan yang mereka usung. Tim yang sudah dua kali lolos ke Piala Dunia U-17 ini bermain apik di OFC U-17 Championship, kalah tipis 0-1 dari Selandia Baru U-17 di final.
Kaledonia Baru datang ke Piala Dunia U-17 juga dengan kekuatan yang bisa membuat kejutan. Negara yang berada di kawasan Kepulauan Pasifik ini memboyong pemain Nolhann Abate yang dinobatkan sebagai pemain terbaik di turnamen OFC U-17.
Pelatih Kaledonia Baru, Leonardo Lopez diprediksi akan memakai formasi 3-4-3 yang bisa berubah menjadi 3-6-1 sekaligus menutup sisi sayap yang biasa di pakai Timnas Inggris membongkar pertahanan lawan
Piala Dunia U-17 Grup C yang terdiri dari juara bertahan Brazil, Iran, dan Kaledonia Baru, dan Inggris akan memainkan seluruh laga babak penyisihan grup di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Daftar nama pemain Kaledonia Baru di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia:
Kiper: Claude Tianouniane, Noa Bouchet Muller, Nicolas Kutran
Belakang: Inine Huna, Gregory Diko, Wadria Hanye, Mael Raban Grangier, Ronald Nganyane.
Tengah: Joseph Hnaissilin, Bayron Gohoupe, Anthony Levy, Jythrim Upa, Simon Ue, David Cahma, Numa Pamani.
Depan: Baptiste Kutran, Jean-Philippe Angexetine, Nohlann Alebate, Jean-Yves Saiko, Kyllian Wiako, Paul Qaeze.
Berikut 21 nama timnas Inggris U-17 di Piala Dunia U-17 2023 Indonesia:
Kiper
1. Ted Curd (Hashtag United, loan from Chelsea)
2. Finlay Herrick (West Ham United)
3. Tommy Setford (Ajax) Bek
4. Josh Acheampong (Chelsea)
5. Joe Johnson (Luton Town)
6. Jayden Meghoma (Southampton)
7. Harrison Murray-Campbell (Chelsea)
8. Lakyle Samuel (Manchester City)
9. Ishe Samuels Smith (Chelsea)
Gelandang
10. Samuel Amo-Ameyaw (Southampton)
11. Michael Golding (Chelsea)
12. Myles Lewis-Skelly (Arsenal)
13. Finley McAllister (Manchester United)
14. Chris Rigg (Sunderland)
15. Reiss-Alexander Russell-Denny (Chelsea)
Striker
16. Tyler Dibling (Southampton)
17. Joel Ndala (Manchester City)
18. Ethan Nwaneri (Arsenal)
19. Justin Oboavwoduo (Manchester City)
20. Archie Stevens (Glasgow Rangers)
21. Matty Warhurst (Manchester City).
Jadwal pertandingan Piala Dunia U-17 Grup C di Piala Dunia U-17:
Grup C
11 November 2023
JIS, 16:00 WIB Kaledonia Baru vs Inggris
JIS, 19:00 WIB Brasil vs Iran
14 November
JIS, 16:00 WIB Brasil vs Kaledonia Baru
JIS, 19:00 WIB Inggris vs Iran
17 November
JIS, 19:00 WIB Inggris vs Brasil (Jakarta)
Stadion Si Jalak Harupat, 19:00 WIB Iran vs Kaledonia Baru
Prediksi Skor Inggris vs Kaledonia Baru:
Skor Inggris vs Kaledonia Baru: 3-1
Skor Inggris vs Kaledonia Baru: 2-0
Skor Inggris vs Kaledonia Baru: 3-0