Bisnis.com, GIANYAR – Maybank Marathon 2023 ditutup dengan pemecahan rekor lari kategori maraton terbuka pria dan wanita yang digelar di Kabupaten Gianyar, Bali pada Minggu (27/8/2023).
Presiden Direktur PT Bank Maybank Indonesia Tbk. Taswin Zakaria mengatakan bahwa pencapaian itu cukup membanggakan karena Maybank Marathon 2023 merupakan kegiatan lari ke-12 yang digelar secara rutin di Pulau Dewata.
Menurutnya, sebanyak 13.600 pelari dari 50 negara terdaftar mengikuti ajang maraton tahunan di Bali tersebut.
“13.600 pelari yang terdaftar lomba Maybank Marathon dari berbagai kategori. Ini ada peningkatan 37% daripada tahun sebelumnya. Ini cukup challenging,” katanya dalam konferensi pers setelah penyerahan hadiah kepada para pemenang Maybank Marathon 2023 di Gianyar Bali.
Dari data Maybank Marathon 2023, Geoffrey Kiprotich Birgen pelari asal Kenya nomor punggung 10215 memenangi Marathon Open Male dengan catatan waktu terbaik 02.15.04. Untuk kategori Marathon Open Female dimenangkan oleh Sophy Jepchirchir asal Kenya nomor punggung 22 dengan catatan waktu terbaik 02.31.04.
Catatan waktu kedua pelari telah memecah rekor di ajang Maybank Marathon 2023. Catatan waktu kedua pelari telah memecahkan rekor di bawah waktu 02.28.00 untuk kategori Marathon Open Male dan 02.33.00 untuk kategori Marathon Open Female.
Baca Juga
Birgen dan Jepchirchir menerima hadiah uang tunai masing-masing senilai Rp240 juta dengan tambahan bonus untuk pemecah rekor masing-masing Rp33,75 juta dan Rp67,5 juta.
Kedua pelari elit internasional itu menyatakan salah satu tantangan yang dihadapi saat menjajal lintasan di Bali adalah cuaca yang panas dan lembab.
Khusus kategori Marathon National Male dimenangkan oleh Nurshodiq dengan nomor punggung 21288 dan catatan waktu terbaik 02.30.24. Khusus kategori Marathon National Female dimenangkan oleh Irma Handayani dengan nomor punggung 21566 dan catatan waktu terbaik 03.01.44.
Nurshodiq dan Irma menerima hadiah uang tunai masing-masing senilai Rp100 juta.
Irma Handayani menyatakan bahwa kemenangan dalam Maybank Marathon 2023 secara otomatis mengantarkannya lolos dalam kulifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 yang akan digelar di Aceh dan Sumatra Utara.
“Saat ini, saya sudah lolos untuk kualifikasi PON. Catatan waktu maksimal lolos kualifikasai PON 3 jam, sedangkan catatan waktu saya di bawah 3 jam,” kata Irma.
Dia juga merasa senang bisa menjadi juara pertama dari selama ini duduk di peringkat kedua dalam ajang Maybank Marathon. Menurutnya, salah satu kunci suksesnya memenangi Maybank Marathon 2023 adalah ketulusan para peserta lari yang mencapai 13.600 pelari memberikn jalan agar tetap mencapai catatan waktu terbaik.
“Saya sempat down. Untungnya saya dikasih jalan. Saya berterima kasih dengan peserta yang memberi ruang untuk melewati sehingga bisa menembus catatan waktu,” kata Irma.
Hal sama disampaikan Nurshodiq yang lolos pula dalam kualifikasi PON 2024. Menurutnya, Maybank Marathon kali ini merupakan pencapaian terbaik. Apalagi selama ini Nurshodiq turun di kualifikasi Half Marathon.
“Ini pertama kali ikut Maybank Marathon. Saya penasaran karena tak pernah ikut full marathon. Biasanya 21 km. Sekarang full marathon,” paparnya.