Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kedatangan Abdul Rachman Bikin Borneo FC Banyak Pilihan di Bek Sayap

Kedatangan Abdul Rachman diharapkan dapat semakin menghidupkan persaingan positif di lini belakang skuad asuhan Andre Gaspar tersebut.
Pusamania Borneo FC/Wikipedia
Pusamania Borneo FC/Wikipedia

Bisnis.com, JAKARTA - Klub Liga 1 Indonesia Borneo FC memperkuat lini pertahanan mereka dengan mendatangkan bek sayap kiri Abdul Rachman pada bursa transfer pemain paruh musim ini.

Sekretaris Borneo FC Farid Abubakar mengatakan pihaknya telah berhasil mendaratkan Abdul Rachman dan pemain berusia 35 tahun itu telah mengikuti sesi latihan Pesut Etam sejak Senin (16/1).

Farid menjelaskan kedatangan Abdul Rachman diharapkan dapat semakin menghidupkan persaingan positif di lini belakang skuad asuhan Andre Gaspar tersebut.

Selain itu, Farid berharap Abdul Rachman dapat bisa cepat beradaptasi dengan pemain lain serta staf pelatih Borneo FC.
"Rachman per hari ini (kemarin) sudah resmi menjadi bagian dari tim. Kita sudah punya Leo dan Irsan, dengan kedatangan Rachman, lini bertahan kita semakin banyak pilihan," ungkap Farid, dikutip dari situs resmi Liga Indonesia, Selasa.

Sosok Abdul Rachman sebenarnya bukan merupakan wajah asing bagi publik Samarinda karena mantan pemain PSM Makassar itu sempat memperkuat Borneo FC pada 2017 hingga 2021.

Borneo FC Samarinda serius menatap putaran kedua Liga Indonesia 1 2022/2023 dan itu ditandai dengan pergerakan manajemen Pesut Etam yang mendatangkan beberapa pemain.

Selain Abdul Rachman, sebelumnya Borneo FC telah berhasil mendaratkan Ambrizal Umanailo dan bek asing asal Brazil Julio Cesar yang menggantikan tempat Javlon Guseynov.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper