Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bekuk Vietnam, Thailand Juara Piala AFF 2022

Timnas Thailand menjadi juara Piala AFF 2022 usai mengalahkan Vietnam di final. Gol tunggal Theerathon Bunmathan mengantarkan Gajah Putih mempertahankan gelar.
Timnas Thailand juara Piala AFF 2022 usai kalahkan Vietnam/Instagram @Changsuek
Timnas Thailand juara Piala AFF 2022 usai kalahkan Vietnam/Instagram @Changsuek

Bisnis.com, SOLO - Timnas Thailand menjadi juara Piala AFF 2022 usai mengalahkan Vietnam di babak final. Gol tunggal Theerathon Bunmathan mengantarkan Gajah Putih mempertahankan gelar.

Timnas Thailand menghadapi Vietnam pada leg kedua final Piala AFF 2022 di Stadion Thammasat, Pathum Thani, Senin (16/1/2023).

Thailand memastikan diri menjadi juara Piala AFF 2022 berkat kemenangan 1-0 atas Vietnam pada leg kedua.

Kapten timnas Thailand, Theerathon Bunmathan, mencetak gol tunggal pada pertandingan itu. Sekaligus, memastikan skuad asuhan Alexandre Polking mempertahankan gelar juara Piala AFF.

Theerathon melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti setelah menerima umpan dari Adisak Kraisorn pada menit ke-24.

Vietnam meningkatkan intensitas serangan usai tertinggal satu gol. Pada menit ke-29 Golden Stars sempat mendapat peluang melalui Nguyen Tien Linh yang masih menyamping di sisi gawang Thailand.

Skor imbang bertahan hingga babak pertama usai. Pada paruh kedua, Vietnam kembali menyerang untuk mencari gol penyeimbang.

Namun hingga wasit meniup peluit panjang Vietnam tak mampu menjebol pertahanan rapat Thailand.

Dengan hasil ini, Thailand dipastikan menjadi juara Piala AFF 2022 setelah unggul agregat 3-2 atas Vietnam.

Ini adalah gelar Piala AFF ketujuh bagi timnas Thailand. Gelar yang sekaligus memperkokoh supremasi Gajah Putih di sepak bola Asia Tenggara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper