Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Maroko ke Semi Final Piala Dunia 2022, 'This Time for Africa'!

Maroko mencetak sejarah sebagai tim Afrika pertama yang lolos ke semi final Piala Dunia 2022
Timnas Maroko saat melakukan sesi foto sebelum kick off di Piala Dunia 2022 Qatar/Instagram Yassine Bounou
Timnas Maroko saat melakukan sesi foto sebelum kick off di Piala Dunia 2022 Qatar/Instagram Yassine Bounou

Bisnis.com, JAKARTA - Tim Singa Atlas sukses mencetak rekor sebagai tim Afrika pertama yang lolos ke sem final Piala Dunia 2022.

Tak tanggung-tanggung, Hakimi Cs, berhasil melenggang ke babak semi final setelah mengalahkan tim raksasa Portugal dengan skor tipis 0-1.

Youssef En-Nesyri mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut, dengan sundulan di depan mistar gawang beberapa menit sebelum turun minum.

Singa Atlas ini juga mencatat sejarah lain dalam Piala Dunia 2022 ini. 

Perjuangan berat dilewati tim asuhan Walid Regragui dimulai sejak babak penyisihan grup, dimana mereka harus menghadapi tim-tim besar yang menjadi langganan lolos Piala Dunia.

Di babak penyisihan grup, Maroko sukses menahan imbang Kroasia yang kini juga lolos ke semi final, kemudian mereka mengalahkan Belgia dan Spanyol, dan sekarang Ronaldo dkk dalam perjalanan ke semifinal

“Sebelumnya hanya orang Maroko yang mendukung kami, sekarang orang Afrika dan Arab,” kata manajer Walid Reragui sebelum perempat final dilansir dari CNN.

Stadion Al Thumama bergema dengan sorakan, genderang, dan peluit malam ini seolah-olah hampir seluruh benua Afrika dan wilayah berada di dalamnya, menyaksikan tim mereka membuat sejarah dan merayakan sejarah tersebut.

Mengutip lirik lagu resmi Piala Dunia 2010 milik Shakira 'Waka-waka', maka bolehlah jika Piala Dunia 2022 tepat disebut 'This Time for Africa"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper