Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Polandia vs Argentina: Messi Bikin Malu, Mac Allister dan Alvarez Selamatkan Muka Albiceleste 2-0

Argentina menang dengan skor 2-0 melawan Polandia pada Kamis, 1 Desember 2022 dini hari WIB.
Mac Allister mencetak gol ke gawang Polandia/FIFA
Mac Allister mencetak gol ke gawang Polandia/FIFA

Bisnis.com, SOLO - Argentina menang 2-0 atas Polandia di matchday 3 Grup C Piala Dunia 2022, Kamis, 1 Desember 2022.

Setelah mendapat sorotan karena gagalnya penalti Lionel Messi di babak pertama, Argentina menggila saat babak kedua dimulai.

Laga baru berjalan 1 menit di babak kedua, Alexis Mac Allister langsung membuat Szczesny memungut bola dari gawangnya.

Sebenarnya, gol pertama La Albiceleste ini datang dari skema penyerangan yang tidak begitu mematikan.

Bola langsung diumpan ke depan oleh Molina yang kemudian dieksekusi dengan manis oleh Mac Allister.

Hanya saja, serangan tersebut terkesan mendadak sehingga pemain belakang Polandia belum sepenuhnya berada dalam posisi.

Tak lama setelahnya, Messi kembali unjuk gigi. Bahkan serangannya menelurkan sepak pojok buat Albiceleste. Namun masih saja gagal.

Dan benar, Argentina mencoba mengobati kegagalan penalti Lionel Messi di babak pertama dengan mencetak gol kedua.

Gol kedua skuad asuhan Lionel Scaloni ini terjadi pada menit ke-67 melalui kaki kanan Julian Alvarez yang sukses mengeksekusi umpan manis Enzo Fernandez. Papan skor berubah 2-0 untuk keunggulan Argentina.

Meski sudah unggul 2-0 atas Polandia, namun Argentina tampaknya belum sepenuhnya puas.

Pada menit ke-79, Scaloni memasukkan Lautaro Martinez menggantikan Alvarez untuk menambah daya gedor lini depannya.

Meski demikian di saat yang bersamaan, Scaloni juga memasukkan German Pezzela untuk menjaga lini belakang timnya dari gempuran pemain Polandia.

Hingga akhir pertandingan, Argentina menang 2-0 atas Polandia. Mereka lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022, akan tetapi Lionel Messi tetap diolok-olok warganet.

Susunan pemain Polandia vs Argentina

Polandia (4-4-2): Szczesny; Cash, Glik, Kiwior, Bereszynsky; Zielinsky, Bielik, Krychowiak, Frankowksi; Swiderski, Lewandowski.

Argentina (4-2-3-1): Martinez; Acuna, Otamendi, Romero, Molina; fernandez, De Paul; Mac Allister, Messi, Di Maria; Alvarez.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper