Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Amerika Serikat vs Wales, Head to Head, Susunan Pemain

Berikut prediksi skor Amerika Serikat vs Wales dalam lanjutan Grup B Piala Dunia 2022.
Kapten Wales Gareth Bale setelah memimpin timnya menundukkan Turki di Euro 2020 pada Kamis (17/6/2021) dini hari WIB./UEFA.com
Kapten Wales Gareth Bale setelah memimpin timnya menundukkan Turki di Euro 2020 pada Kamis (17/6/2021) dini hari WIB./UEFA.com

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut prediksi skor Amerika Serikat vs Wales dalam lanjutan Grup B Piala Dunia 2022.

Laga Amerika Serikat vs Wales bakal digelar di Stadion Ahmad bin Ali Stadium pada matchday pertama Grup B Piala Dunia 2022, Selasa (22/11/2022) dini hari WIB.

Timnas Amerika Serikat tampil di Piala Dunia 2022 dengan membawa misi balas dendam setelah gagal lolos putaran final Piala Dunia 2018.

Kini mereka berhasrat untuk membuktikan diri layak bersaing di level elite dunia.

Membawa skuad yang dipenuhi pemain-pemain muda, Amerika Serikat dinilai memiliki potensi, meski tak terlalu istimewa.

Dalam lima pertandingan terakhir sebelum Piala Dunia 2022 mereka bahkan sempat kalah 0-2 melawan Jepang dalam pertandingan uji coba. Mereka juga ditahan 0-0 oleh Arab Saudi yang dihuni pemain lokal lokal.

Padahal laga ini akan jadi penentu langkah kedua tim. Sebab, kemenangan pada partai pertama ini penting untuk menjadi bekal menghadapi Inggris dan Iran pada laga selanjutnya.

Di Grup B, Inggris dijagokan untuk menjadi juara grup. AS dan Wales diprediksi akan berebut posisi runner-up. Hasil dalam laga malam ini akan jadi penentu.

Perkiraan Susunan Pemain Amerika Serikat vs Wales

Amerika Serikat (4-3-3): Matt Turner; Sergino Dest, Walker Zimmerman, Aaron Long, Antonee Robinson; Tyler Adams, Weston McKennie, Brenden Aaronson; Gio Reyna, Jesus Ferreira, Christian Pulisic

Pelatih: Gregg Berhalter

Wales (5-2-3): Wayne Hennessey; Connor Roberts, Ethan Ampadu, Joe Rodon, Ben Davies, Neco Williams; Joe Allen, Aaron Ramsey; Gareth Bale, Kieffer Moore, Daniel James.

Pelatih: Rob Page

Preview Amerika Serikat vs Wales

AS: Matt Turner dan Ethan Horvath akan bersaing menjadi penjaga gawang utama Amerika. Walker Zimmerman dan Aaron Long tepat di depannya. Sedangkan Sergino Dest dan Antonee Robinson akan membendung lawan dan membantu serangan dari sayap kanan dan kiri.

Di lapangan tengah, Weston McKennie, yang tak dimainkan Juventus sejak Oktober, kemungkinan turun sebagai starter bermitra dengan kapten Tyler Adams dan Brenden Aaronson.

Tetapi bagian paling berbahaya dari skuad Amerika adalah tiga pemain yang mengisi lini depan. Posisi ini biasanya ditempati oleh Gio Reyna, Jesus Ferreira, dan Christian Pulisic.

Wales: Kapten Wales Gareth Bale dalam kondisi fit dan siap bermain melawan Amerika Serikat.

Pelatih Rob Page kemungkinan memasang Joe Allen sebagai starter di lini tengah bersama dengan Aaron Ramsey.

Allen dan Ramsey akan menjadi benteng awal untuk empat bek pimpinan Connor Roberts yang melindungi kiper Wayne Hennessey.

Head to Head Amerika Serikat vs Wales

  • 12/11/2020 - Wales 0-0 Amerika Serikat (Uji Coba)
  • 27/5/2003 - Amerika Serikat 2-0 Wales (Uji Coba)

Prediksi Skor Amerika Serikat vs Wales

Amerika Serikat dan Wales sama-sama hadir sebagai tim yang sangat bergantung pada skil individu pemain.

Kedua tim memiliki peluang menang sama besar. Kemungkinan laga ini berakhir imbang juga akan sangat terbuka.

Prediksi:

  • Amerika Serikat 1-1 Wales
  • Amerika Serikat 2-2 Wales
  • Amerika Serikat 1-2 Wales

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper