Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tips Puasa Sehat Ade Rai: Buka Puasa Jangan Bermental Balas Dendam!

Pakar kebugaran tubuh Ade Rai menyampaikan agar masyarakat yang menjalani ibadah Ramadan untuk tidak memiliki mental balas dendam, khususnya saat berbuka puasa.
Ade Rai/Instagram @ade-rai
Ade Rai/Instagram @ade-rai

Bisnis.com, JAKARTA – Pakar kebugaran tubuh Ade Rai menyampaikan agar masyarakat yang menjalani ibadah Ramadan untuk tidak memiliki mental balas dendam, khususnya saat berbuka puasa.

Penyebabnya, dia melanjutkan perilaku untuk berpikir bisa mengonsumsi apapun untuk menambal waktu belasan jam tidak makan dan minum adalah kurang tepat, hal ini dikarenakan akan membuat tubuh menjadi tidak sehat.

"Kalau tidak makan selama 14 jam, kita merasa berjasa dengan puasa, jadi mentalitas balas dendam, padahal dengan puasa saja tanpa kita balas dendam kita sudah mendapatkan manfaat yang luar biasa," ujarnya saat dihubungi Bisnis, Jumat (15/4/2022).

Menurutnya, alih-alih melakukan balas dendam dan mengonsumsi apapun saat buka puasa justru hal yang baik untuk diterapkan adalah tetap mengonsumsi makanan sehat dan tidak mengubah pola makan.

Dia pun menjelaskan, apabila biasanya seseorang makan tiga kali sehari pagi, siang dan malam dengan makan sehat, maka perbedaanya hanya porsi makan menjadi dua kali sehari yaitu saat buka puasa dan sahur.

Alhasil melalui cara tersebut, berat badan saat puasa tidak bertambah, tapi lemak dalam tubuh jadi akan terkikis.

"Aktivitas puasa memberikan banyak kebaikan dan pelakunya mendapat keuntungan karena tubuh akan menggunakan lemak sebagai kebutuhan tenaga, jadi bagus sekali," ujarnya.

Pria kelahiran 6 Mei 1970 ini lantas mengumpamakan, puasa dan makanan seumpama seseorang yang sedang memiliki banyak uang, tapi saat pengelolaannya tidak baik, orang tersebut tidak akan bisa menyisihkan untuk tabungan atau investasi.

Oleh sebab itu, dia mengatakan ada baiknya sedikit makan saat puasa digunakan sebagai ajang memperbaiki kesehatan atau investasi, bukan malah melewatkan kesempatan dengan mengonsumsi makanan apapun tanpa diatur.

"Jadikan pahala dan investasi, dapat keuntungan dari puasa, jangan karena langsung shopping karena duitnya banyak. Jadi setelah buka puasa selama 6 jam sebelum tidur, yaudah makan aja sekali lalu tidur, baru sahur makan secukupnya," kata Ade.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper