Bisnis.com, JAKARTA - Piala AFF Futsal 2022 akan mempertemukan Timnas Futsal Indonesia vs Thailand di Stadion Huamark Indoor, Bangkok, Minggu (10/4/2022). Indonesia mengejar gelar kedua, sedangkan Thailand membidik trofi ke-16 di ajang ini.
Selain laga final, hari ini juga akan ada perebutan posisi ketiga. Sebagai finalis, Timnas Futsal Indonesia dan Thailand sudah lolos ke putaran final Piala Asia 2022. Satu tiket lain akan jadi hak tim urutan ketiga.
Inilah jadwal Final Piala AFF Futsal 2022:
14.30 Perebutan posisi ketiga: Myanmar vs Vietnam
17.00 final: Indonesia vs Thailand.
Head-to-head Indonesia vs Thailad di Final Piala AFF Futsal:
Baca Juga
Ini akan jadi kali keempat Indonesia dan Thailand bertemu di final Piala AFF Futsal. Dalam tiga kesempatan sebelumnya, Thailand selalu menang:
2006 - Thailand 10-3 Indonesia
2008 - Thailand 5-1 Indonesia
2010 - Thailand 5-0 Indonesia.
Komentar Pelatih Indonesia dan Thailand:
Pelatih Tim Futsal Indonesia, Muhammad Hashemzadeh, meminta anak asuhnya untuk fokus. “Kami mesti melupakan kemenangan di semifinal karena partai final sudah di depan mata. Kami harus beristirahat dengan baik sebelum laga tersebut,” ujar dia.
Pelatih Thailand Carlos Cesar menyatkan timnya menampilkan permainan yang sama seperti ketika mereka menundukkan Vietnam di semifinal. “Kami tim yang berisi pemain muda. Kami akan berlaga dengan gaya kami sendiri seperti yang kami tunjukkan saat menghadapi Vietnam,” kata dia.
Perbandingan Kekuatan Indonesia dan Thailand:
Kekuatan kedua tim bisa dibaca dari sejarah prestasi di ajang sama. Thailand sudah 15 kali lolos ke final dan selalu juara. Indonesia pernah empat kali lolos ke final dan hanya sekali juara. Tak ada juara lain di ajang ini selain Thailand dan Indonesia.
Di babak penyisihan grup, tepatnya di Grup A,kedua tim sempat bertemu. Saat itu, kedua tim bermain imbang 2-2 walau Indonesia unggul dua gol terlebih dahulu.
Dalam hal produktivitas gol Thailand dan Indonesia sama-sama tajam. Di babak penyisihan grup catatan gol Thailand adalah 35-4, sedangkan Indonesia 30-5. Di semifinal, Thailand menekuk Vietnam 3-1, sedangkan Indonesia mengalahkan Myanmar 6-1.
Produktivitas gol kedua tim tercermin dari daftar top skor. Pemain Thailand, Muhammad Osamanmusa, memuncaki daftar itu dengan 10 gol, unggul dua gol dari pemain Indonesia Ardiansyah Runtuboy.
Prediksi Skor Indonesia vs Thailand:
Thailand memiliki tradisi prestasi lebih baik di kejuaraan futsal ini. Tapi, di babak penyisihan grup, Indonesia membuktikan diri mampu mengimbangi mereka. Artinya peluang bagi Timnas Futsal Indonesia untuk menang cukup terbuka.
Skor Indonesia vs Thailand: 2-2
Skor Indonesia vs Thailand: 1-1
Skor Indonesia vs Thailand: 3-2