Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Piala Afrika 2021: Salah atau Hakimi Melaju ke Semifinal? Begini Catatan Hasil Pertemuan Mesir vs Maroko Sebelumnya

Mesir dan Maroko akan bertemu untuk ke-30 kalinya.
Paris Saint Germain secara resmi memperkenalkan bek kanan Achraf Hakimi/PSG
Paris Saint Germain secara resmi memperkenalkan bek kanan Achraf Hakimi/PSG

Bisnis.com, JAKARTA — Mesir dan Maroko akan memperebutkan satu tiket semifinal dalam pertandingan di Stade Ahmadou Ahidjo, Kamerun, Minggu (30/1/2022) malam waktu setempat.

Sorotan dalam laga Mesir dan Maroko akan tertuju kepada Mohamed Salah dan Achraf Hakimi. Mampukah keduanya menampilkan permainan apik seperti saat mengantarkan negaranya ke babak perempat final?

Dilansir dari Antara Minggu (30/1/2022), Maroko sampai kini belum pernah kalah dalam Piala Afrika 2021 setelah menang 1-0 melawan Ghana pada pertandingan pertamanya dalam fase grup, yang disusul kemenangan lebih meyakinkan 2-0 atas Kepulauan Comoros dalam pertandingan kedua.

Sempat ditahan seri 2-2 oleh Gabon dalam pertandingan fase grup terakhir, Maroko menggenggam tiket perempat final Afcon 2021 setelah menghentikan Malawi 2-1 dalam laga 16 besar.

Perjalanan lebih berliku dialami Mesir yang tumbang 0-1 di tangan Nigeria dalam pertandingan pertama fase grupnya. Tapi kemudian bangkit pada laga kedua fase grup dengan mengalahkan Guinea-Bissau 1-0, yang disusul kemenangan dalam skor serupa, kalah menghadapi Sudan.

Mesir kemudian juga merampas tiket perempat final dalam pertandingan yang lebih susah payah ketimbang saat Maroko mendapatkan tiket serupa. Mesir harus melalui adu penalti melawan Pantai Gading dalam 16 besar setelah selama 120 menit seri 0-0.

Untuk itu, agak sulit menaksir siapa yang bakal memenangkan pertarungan dua Afrika utara ini, sekalipun Mesir bisa dibilang penghuni tetap level teratas Piala Afrika. Tetapi ternyata dalam urusan pertemuan dengan Maroko, Mesir lebih medioker.

Ini merupakan pertemuan ke-30 di antara kedua tim. Maroko lebih superior atas lawannya yang sesama negara Arab ini.

Singa Atlas sudah 14 kali memenangkan pertemuan di antara mereka, sebaliknya Mesir hanya pernah tiga kali menang, dan 12 pertemuan sisanya berakhir seri. Terakhir kali mereka bertemu adalah pada Piala Afrika 2018 ketika Maroko menang dengan agregat 4-2.

Dalam hal statistik lima pertandingan terakhir kedua tim, Maroko juga sedikit di atas Mesir. Maroko tak pernah kalah, sebaliknya Mesir pernah sekali kalah. Namun, keduanya menang empat kali dalam lima pertandingan terakhir mereka.

Namun demikian, tak bisa dipungkiri Mesir adalah salah satu tim paling kompak dalam turnamen ini dan sekaligus memiliki sistem pertahanan yang tangguh, yang bisa menangkal tim eksplosif seperti Maroko sekalipun.

Bagaikan mesin yang terlambat panas, Mesir semakin membaik dalam turnamen ini, namun sejauh ini Maroko juga tetap menyandang predikat salah satu tim terbaik selain lebih konsisten.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper