Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

16 Besar Euro 2020: Preview, Prediksi dan Statistik Prancis vs Swiss

Lucas Hernandez yang sempat cedera dalam laga melawan Portugal sudah siap dimainkan oleh manajer Didier Deschamps.
Penyerang timnas Prancis Karim Benzema (kanan) berbincang dengan striker Portugal Cristiano Ronaldo usai pertandingan Grup F Euro 2020/Twitter-@EURO2020
Penyerang timnas Prancis Karim Benzema (kanan) berbincang dengan striker Portugal Cristiano Ronaldo usai pertandingan Grup F Euro 2020/Twitter-@EURO2020

Skenario Pertandingan Prancis vs Swiss

Prancis dipusingkan oleh masalah cedera yang dialami sejumlah pemainnya, mulai dari bek Lucas Digne, Marcus Thuram, sampai Jules Kounde, sedangkan Lucas Hernandez yang sempat cedera dalam laga melawan Portugal sudah siap dimainkan oleh manajer Didier Deschamps.

Juara dunia ini akan memasang formasi 4-1-2-1-2 dengan gawang masih akan dijaga kapten Hugo Lloris.

Sang kiper akan diproteksi duo bek tengah Raphael Varane dan Presnel Kimpembe, sedangkan Hernandez mengapit di sayap kiri, dan bek kanan Benjamin Pavard berada di sisi berseberangan. Pavard mempunyai tugas tambahan, yakni menyokong serangan.

Segitiga emas lapangan tengah kembali diisi oleh N’Golo Kante, Paul Pogba, dan Adrien Rabiot. Trio ini membentuk formasi diamond bersama dengan Antoine Griezmann yang kerap membuka ruang bermanuver bagi duet serang Kylian Mbappe dan Karim Benzema.

Sebaliknya dengan Swiss, semua anggota skuad siap diturunkan manajer Vladimir Petkovic yang akan memasang formasi 3-4-1-2 dengan fokus mencari kesempatan melancarkan serangan balik.

Yann Sommer kembali menjaga gawang dan akan dilindungi oleh tiro bek tengah Nico Elvedi, Manuel Akanji dan Ricardo Rodriguez.

Steven Zuber yang menciptakan tiga assist saat menang melawan Turki akan terus mengisi posisi bek kiri, sedangkan Kevin Mbabu kemungkinan mengisi tempat Silvan Widmer sebagai bek kanan.

Granit Xhaka menjadi poros permainan dengan tugas utama menandingi superioritas Paul Pogba. Xhaka akan dibantu Remo Freuler dan Xherdan Shaqiri yang akan lebih memainkan peran playmaker. Sedangkan pada bagian terakhir serangan, Petkovic kembali memasang ujung tombak kembar Haris Seferovic dan Breel Embolo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper