Bisnis.com, JAKARTA – Jerman menyerah di kandang, Allianz Arena di Munchen, dengan skor tipis 0–1 dalam pertandingan Grup F Piala Eropa (Euro) 2021 pada Rabu (16/6/2021) dini hari WIB.
Satu-satunya gol terjadi akibat bunuh diri bek Jerman Matts Hummels pada menit ke-20. Jerman menguasai permainan sekitar 15 menit awal, tetapi Prancis sang juara dunia bangkit mengambgil alih kendali.
Ini big match. Der Panzer Jerman adalah juara empat Piala Dunia dan tiga Piala Eropa, sedangkan Les Bleus Prancis masing-masing dua kali juara Piala Dunia dan Piala Eropa.
Grup F adalah grup neraka, karena Portugal merupakan juara bertahan Euro dan juara Nations League Eropa. Hungaria, kekuatan masa lalu, runner-up Piala Dunia 1938 dan 1954, layak diprediksi menjadi bulan-bulanan tiga tim raksasa masa sekarang.
Dengan pertandingan pembuka Grup F dimenangi Portugal 3–0 atas Hungaria di Budapest, maka dua tuan rumah menelan kekalahan pada matchday pembuka.
Portugal memimpin klasemen sementara Grup F dengan nilai 3, diikuti Prancis juga 3, serta Jerman dan Hungaria 0.
Berikut jalannya pertandingan:
Susunan pemain
Jerman: Neuer; Rudiger, Hummels, Ginter; Kimmich, Gundogan, Kroos, Gosens; Havertz, Gnabry, Muller.
Pengganti: Leno, Trapp, Halstenberg, Volland, Werner, Sule, Klostermann, Neuhaus, Sane, Emre Can, Koch, Gunter.
Prancis: Lloris; Pavard, Varane, Kimpembe, Hernandez; Kante; Pogba, Rabiot; Griezmann; Benzema, Mbappe.
Pengganti: Mandanda, Maignan, Lenglet, Lemar, Giroud, Dembele, Tolisso, Zouma, Digne, Coman, Ben Yedder, Kounde.
Wasit: Carlos del Cerro (Spanyol)
Mn 4: Jerman menguasai awal pertandingan dan melakukan beberapa umpan solid, permulaan yang positif.
Mn 7: Kimmich kena kartu kuning atas tekel terlambat terhadap Lucas Hernandez
Mn 10: Tak ada peluang berarti, Jerman lebih banyak menguasai bola
Mn 15: Setelah permainan bagus dari Kante, umpan silang rendah berbahaya Pavard ditepis di tiang dekat oleh Ginter sehingga melebar.
Mn 16: Peluang Pogba! Griezmann melakukan tendangan sudut yang mengarah ke garis 6 meter, Pogba berada di depan Rudiger, tetapi gagal melakukan sundulan dan mengarahkan bola ke atas mistar. Peluang yang sangat bagus.
Mn 17: Prancis mulai menunjukkan kelasnya. Mbappe menyusup ke tengah lapangan dari kiri, melewati Ginter dengan mudah dan melepaskan tembakan ke sudut jauh. Neuer menjatuhkan diri untuk menggagalkannya.
Mn 20: GOLLL!! Prancis unggul akibat gol bunuh diri bek Jerman Mats Hummels. Umpan silang Pogba membelah pertahanan Die Mannschaft. Dia melakukan umpan silang rendah, dengan Hummels tidak dapat menyesuaikan kakinya tepat waktu, malah membantu bola melewati kiper Neuer dan masuk ke gawang.
Mn 22: Jerman hampir menyamakan kedudukan setelah umpan silang Gosens yang disundul melebar oleh Muller
Mn 27: Jerman merespons dengan sangat baik setelah tertinggal. Muller dilanggar oleh Pogba 25 meter dari gawang. Kali ini tendangan bebasnya sedikit ke kanan tengah, tetapi Kroos membelokkannya ke atas mistar.
Mn 33: Jerman perlu melakukan sesuatu terhadap Pogba, yang mendapatkan terlalu banyak kesempatan untuk melakukan operan ke kiri dan ke kanan.
Mn 36: Mbappe melewati Hummels, bergerak ke area penalti dan mencari Benzema. Ginter melakukan intersep penting dan menendang bola ke belakang untuk menghasilkan sepak pojok
Mn 37: Setiap kali Mbappé menguasai bola, ada kegembiraan, antisipasi, harapan untuk timnya sekaligus mungkin ketakutan untuk lawan bernama Jerman!
Mn 38: Peluang untuk Gundogan! Umpan silang Gosens dari kiri terdefleksi dan memantul ke arah Gnabry di tiang dekat. Dia berimprovisasi cerdik untuk Gundogan yang melepas tendangan first time dari jarak 12 meter. Pogba melakukan cukup untuk menahannya, tetapi itu jelas peluang yang bagus.
Mn 41: Kimmich, yang mendapat kartu kuning, secara tidak sengaja menendang wajah Hernandez saat mereka berebut bola liar. Hernandez jatuh memegangi wajahnya, tetapi dia gagal menghasilkan kartu kuning kedua atau kartu merah untuk Kimmich.
Mn 45: Waktu tambahan 1 menit
Babak pertama selesai, skor 0–1 untuk Prancis sang juara dunia
Babak kedua dimulai
Mn 50: Prancis makin memegang kendali permainan. Jerman mungkin perlu memasukkan Werner atau Sane
Mn 52: Bidiklan Rabiot menghantam tiang gawang Jerman! Hampir 2–0
Mn 54: Gantian peluamng untuk Gnabry, tendangannya melewati Lloris dan jatuh di atap gawang
Mn 56: Prancis mungkin tidak unggul dalam setiap aspek permainan, tetapi tentu saja berada di atas soal kualitas peluang. Jerman masih mampu bangkit dan beberapa menit terakhir terlihat positif. Pertandingan makin seru
Mn 60: Gosens melanggar Pavard lumayan keras, tapi tak ada kartu untuk pemain Jerman itu
Mn 65: Prancis telah membuktikan karakter mereka berkali-kali. Ini ujian lain dari pertahanan mereka, mencoba membuat lima clean sheet berturut-turut.
Mn 66: Mbappe menjebol gawang Jerman, tetapi dianulir karena offside
Mn 72: Ginter mengalami masalah, pertandingan dihentikan
Mn 74: Pergabntian untuk Jerman, Werner, Sane menggantikan Gnabry dan Havertz
Mn 76: Umpan silang Kimmich digagalkan kiper Prancis Lloris
Mn 78: Hummels melanggar Mbappe di kotak penalti, wasit seperti akan meniup peluit, tapi nyatanya tidak. Wasit pun enggan meninjau VAR
Mn 85: Benzema menjebol gawang jerman, tapi hasil tinjauan VAR membuat wasit menganulir karena offside
Mn 88: Pergantian untuk Jerman, Emre Can dan Kevin Volland masuk menggantikan Ginter and Gosens
Mn 89: Pergantian untuk Prancis Colisso menggantikan Benzema
Mn 90: Waktu tambahan 6 menit
Mn 90+5: Dembele masuk menggantikan Rabiot untuk Prancis
Mn 90+6: Pertandingan selesai, skor 0–1 untuk Prancis.