Bisnis.com, JAKARTA -David Alaba bisa jadi pemain paling diandalkan di skuat Austria. Tergabung di Grup C Euro 2020 bersama Belanda, Makedonia Utara, dan Ukraina, Alaba bakal menjadi tumpuan Austria untuk lolos ke babak selanjutnya.
Berikut ini data dan fakta timnas Austria yang akan berkompetisi di ajang Euro 2020 pada 11 Juni-11 Juli mendatang.
Kiprah di Euro sebelumnya: Dua kali berpartisipasi dan penampilan terbaik lolos penyisihan grup Euro tahun 2008 dan 2016
Prestasi terbaik lainnya: Peringkat ketiga di Piala Dunia 1954
Peringkat FIFA: 23
Julukan: Tim Das
Baca Juga
Pelatih: Franco Foda
Pemain bintang: David Alaba, Marko Arnautovic, Marcel Sabitzer
Klub utama: Red Bull Salzburg, Rapid Vienna, Austria Vienna
Bagaimana mereka lolos: Peringkat kedua di Grup G setelah Polandia
Pertandingan persahabatan pra-Euro:
Inggris 1 Austria 0 (2 Juni)
Austria vs Slovakia (6 Juni)
Susunan pemain Austria di Piala Eropa:
Penjaga Gawang: Daniel Bachmann (Watford/Inggris), Pavao Pervan (VfL Wolfsburg/Jerman), Alexander Schlager (LASK Linz)
Bek: Aleksandar Dragovic (Bayer Leverkusen/Jerman), Marco Friedl (Werder Bremen/Jerman), Martin Hinteregger (Eintracht Frankfurt/Jerman), Stefan Lainer (Borussia Moenchengladbach/Jerman), Philipp Lienhart (Freiburg/Jerman), Stefan Posch (Hoffenheim /Jerman), Christopher Trimmel (Union Berlin/Jerman), Andreas Ulmer (Red Bull Salzburg)
Gelandang: David Alaba (Bayern Munich/Jerman), Julian Baumgartlinger (Bayer Leverkusen/Jerman), Christoph Baumgartner (Hoffenheim/Jerman), Florian Grillitsch (Hoffenheim/Jerman), Stefan Ilsanker (Eintracht Frankfurt/Jerman), Konrad Laimer (RB Leipzig/Jerman), Valentino Lazaro (Borussia Moenchengladbach/Jerman), Louis Schaub (Luzern/Swiss), Xaver Schlager (Wolfsburg/Jerman), Alessandro Schoepf (Schalke/Jerman)
Penyerang: Marcel Sabitzer (RB Leipzig/Jerman), Marko Arnautovic (Shanghai/China), Michael Gregoritsch (Augsburg/Jerman), Sasa Kalajdzic (Stuttgart/Jerman), Karim Onisiwo (Mainz/Jerman).