Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Iga Swiatek Juara Tenis Italia Terbuka, Habisi Pliskova dengan Kejam

Petenis Polandia Iga Swiatek, yang baru akan berulang tahun ke-20 akhir bulan ini, menundukkan Karolina POliskova untuk tampil sebagai juara single putri Italia Terbuka.
Iga Swiatek juara Italia Terbuka 2021./WTATennis.com
Iga Swiatek juara Italia Terbuka 2021./WTATennis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Iga Swiatek terlalu perkasa bagi Karolina Pliskova sehingga dalam pertandingan final single putri tenis Italia terbuka di Roma pada Minggu (16/5/2021) tak memberi satu set pun kepada lawannya.

Swiatek, petenis Polandia yang baru akan berulang tahun ke-20 pada 31 Mei nanti, menghabisi lawannya dari Republik Cheska yang berusia 9 tahun lebih tua dengan skor super telak dan sangat kejam 6-0 6-0.

Hasil ini layak disebut luar biasa, karena Swiatek di turnamen ini hanya ditempatkan sebagai unggulan 15, sedangkan Pliskova merupakan unggulan kelima. Lebih luar biasa lagi, karena pertandingan puncak ini hanya berlangsung 46 menit di bawah dominasi Swiatek.

Karolina Pliskova juga adalah finalis dua edisi terakhir, sehingga ini menjadi yang ketiga dia masuk ke final single putri Italia Terbuka.

Pliskova merupakan juara single putri Italia terbuka edisi 2019. Ketika itu dalam pertandingan final dia mengatasi Johanna Konta (Inggris) dua set langsung 6-3 6-4.

Pada edisi tahun lalu, Pliskova juga berhasil melaju hingga final, tetapi harus melepas gelar karena mengundurkan diri pada set kedua setelah dia cedera melawan Simona Halep (Rumania).

Bagi Karolina Pliskova, ini adalah kedua kalinya dalam karirnya menelan kekalahan dengan angka telak 6-0 6-0, yang pertama ketika baru berusia 17 tahun dari Anna Korzeniak di Latina-Nascosa 2009.

Dengan raihan juara di Italia ini, Iga Swiatek dipastikan untuk pertama kalinya menembus 10 besar peringkat WTA (Women's Tennis Association) ketika diumumkan pada Senin (17/5/2021).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : WTATennis.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper