Bisnis.com, JAKARTA – Ajax Amsterdam di ambang juara Eredivisie Belanda musim 2020–2021 meski hanya bermain imbang 1–1 ketika menjamu Utrecht pada Kamis (23/4/2021) dini hari WIB.
Ini merupakan pertandingan tunda pekan ke-21. Pertandingan tersebut sedianya berlangsung pada awal Februari lalu, tetapi ditunda akibat cuaca buruk menerjang ibu kota Belanda.
Bertarung di Johan Cruyff Arena di Amsterdam, Simon Gustafson membuka keunggulan Utrecht pada menit ke-13 dari titik penalti. Wasit Allard Lindhout menunjuk titik putih setelah bek kiri Ajax Nicolas Tagliafico menjatuhkan penyerang sayap Utrecht Gyrano Kerk di kotak terlarang.
Ajax baru mampu menyamakan kedudukan menjadi 1–1 melalui Edson Alvarez pada menit ke-70 yang memanfaatkan umpan silang kapten tim Dusan Tadic.
Gol tersebut menjadi penghapus kekecewaan Alvarez yang dalam upaya sebelumnya, sundulan kepalanya hanya membentur mistar gawang Utrecht yang dikawal kiper Eric Oelschlagel.
Meski hanya mendapatkan tambahan 1 poin, Ajax, yang ditukangi pelatih Erik ten Hag, sekarang berada di ambang juara Eredivisie. Tim ibu kota itu tinggal memerlukan satu kemenangan untuk juara.
Perolehan nilai Ajax 73, berjarak 12 poin dari PSV Eindhoven di peringkat kedua klasemen sementara dengan hanya lima matchday tersisa.
Apabila PSV mampu memetik kemenangan dalam lima pertandingan mereka, nilai maksimal pasukan asuhan Roger Schmidt 76. Kalau pun dari lima laga sisa, Ajax kalah empat kali dan hanya sekali menang, nilai kedua tim sama-sama 76 dengan Ajax berhak di posisi lebih tinggi karena Ajax memiliki selisih gol yang jauh lebih baik.
Eredivisie mengedepankan perhitungan selisih gol jika poin sama, bukan hasil head-to-head. Sebenarnya, hasil head-to head kedua tim lebih baik PSV, karena dengan skor agregat 3–3, PSV unggul dalam jumlah mencetak gol di kandang lawan. Kedua tim imbang 2–2 di markas Ajax dan imbang 1–1 di Eindhoven.
Ajax bisa memastikan tampil sebagai juara apabila memetik kemenangan atas tamunya AZ Alkmaar dalam pertandingan pekan ke-30 yang dijadwalkan digelar pada Minggu (25/4/2021) malam WIB.
Bahkan, Dusan Tadic dan kawan-kawan dapat memastikan gelar juara lebih cepat kalau PSV kalah ketika menjamu Groningen dalam pertandingan yang dimulai pada Sabtu (24/4/2021) tengah malam WIB.