Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan Ditangguhkan

Conmebol memutuskan untuk menangguhkan matchday kelima dan keenam kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar Zona Amerika Selatan karena klub-klub Eropa menolak melepas pemain mereka dengan alasan Covid-19.
Lionel Messi dalam balutan jersey Timnas Argentina/Reuters
Lionel Messi dalam balutan jersey Timnas Argentina/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) pada Minggu (7/3/2021) mengumumkan pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar bulan ini ditangguhkan lantaran klub-klub Eropa menolak melepaskan pemain karena pandemi Covid-19.

Federation Internationale de Football Association (FIFA) bulan lalu memperpanjang amendemen sementara terkait dengan pelepasan pemain untuk pertandingan internasional karena pandemi Covid-19.

Dewan FIFA mengatakan ini akan "memberikan fleksibilitas tambahan mengenai pembebasan pemain untuk tugas tim nasional dan pendaftaran pemain dengan klub di kompetisi yang tetap terganggu oleh pandemi."

Berdasarkan amendemen tersebut, klub dapat menolak melepaskan pemain mereka untuk pertandingan internasional jika ada masa wajib karantina atau isolasi diri setidaknya 5 hari setelah mereka kembali.

Ini merupakan masalah besar bagi negara-negara Amerika Selatan, karena beberapa negara akan meminta pemain untuk karantina kembali jika mereka berpartisipasi dalam kualifikasi.

Beberapa klub besar Eropa sudah mengumumkan niat mereka untuk menolak melepas pemain untuk pertandingan yang digelar pada 25 dan 30 Maret.

Conmebol mengadakan pertemuan tentang situasi itu pada Sabtu (6/3/2021) waktu setempat, dengan Presiden FIFA Gianni Infantino bergabung dalam diskusi kedua hari ini. Keputusan dibuat untuk menjadwal ulang pertandingan di kemudian hari.

"Dewan Conmebol memutuskan untuk menangguhkan tanggal ganda kualifikasi untuk Qatar 2022 yang dijadwalkan pada Maret," bunyi pernyataan organisasi tersebut. FIFA akan menganalisis penjadwalan ulang tanggal tersebut, berkoordinasi dengan CONMEBOL dan asosiasi anggota. Segera, opsi berbeda untuk menggelar pertandingan akan dipelajari."

Penundaan pertandingan dilaporkan lebih disukai oleh FIFA, yang juga setuju untuk menunda kualifikasi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Masalah untuk Conmebol adalah Copa America yang dijadwalkan ulang pada Juni dan Juli, yang mengikuti jadwal kualifikasi Piala Dunia berikutnya. Sejauh ini kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar zona Amerika Selatan telah menjalankan empat matchday.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Inside the Games
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper