Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Australia Terbuka : Nadal & Medvedev Menang Mudah, Dua WO

Rafael Nadal, Stefanos Tsitsipas, Daniil Medvedev, dan Andrey Rublev lolos ke perempat final single putra tenis Australia Terbuka. Nadal dan Medvedev menang mudah, sedangkan Rublev dan Tsitsipas menang WO.
Petenis Spanyol Rafael Nadal/Reuters/Susana Vera
Petenis Spanyol Rafael Nadal/Reuters/Susana Vera

Bisnis.com, JAKARTA – Rafael Nadal, Stefanos Tsitsipas, Daniil Medvedev, dan Andrey Rublev lolos ke perempat final atau 8 besar single putra tenis Australia Terbuka setelah memenangi pertandingan 16 besar di Melbourne pada Senin (15/2/2021).

Nadal, unggulan kedua asal Spanyol, melaju ke babak berikutnya setelah berhasil mengandaskan unggulan 16 asal Italia, Fabio Fognini, tiga set langsung dengan angka 6-3 6-4 6-2.

Unggulan keempat Daniil Medvedev (Rusia) melaju ke perempat final setelah menundukkan nonunggulan berpaspor Amerika Serikat Mackenzie McDonald 6-4 6-2 6-3.

Sementara itu, unggulan ketujuh Andrey Rublev (Rusia) menang walkover atas Casper Ruud, unggulan 24 berkebangsaan Norwegia, dalam posisi memasuki set ketiga setelah dua awal Rublev angka 6-2 7-6(7-3).

Kemenangan WO pada Senin juga dicatatkan oleh Stefanos Tsitsipas. Petenis Yunani unggulan kelima itu menang WO atas Matteo Berrettini lantaran unggulan 9 asal Italia itu cedera.

Empat petenis sebelumnya telah melaju ke perempat final hasil kemenangan atas Minggu (15/2/2021). Mereka adalah unggulan pertama Novak Djokovic (Serbia), unggulan 6 Alexander Zverev (Jerman), unggulan 18 Grigor Dimitrov (Bulgaria), dan nonunggulan Aslan Karatsev (Rusia).

Hasil pertandingan pada Minggu terdapat kejutan yakni unggulan ketiga sekaligus runner-up tahun lalu Dominic Thiem (Austria), ditaklukkan unggulan 18 Grigor Dimitrov (Bulgaria).

Selain itu, terdapat hasil yang juga termasuk kejutan yakni petenis nonunggulan Aslan Karatsev (Rusia) mengandaskan unggulan 20 Felix Auger Aliassime.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : AusOpen.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper