Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gara-gara Covid-19, Marseille vs Saint-Etienne Ditunda

Pertandingan matchday pertama Ligue 1 Prancis musim 2020-2021 antara Marseille dan Saint-Etienne ditunda lantaran empat pemain positif corona.
Pelatih Marseille Andre Villas-Boas/Telegraph
Pelatih Marseille Andre Villas-Boas/Telegraph

Bisnis.com, JAKARTA – Satu pertandingan pembukaan musim kompetisi Ligue 1 Prancis 2020–2021 ditunda setelah empat tes positif virus corona di Olympique Marseille.

Marseille dijadwalkan menjamu Saint-Etienne pada akhir pekan ini dalam matchday pertama Ligue 1 musim baru.

Musim 2019–2020 dihentikan pada April akibat pandemi Covid-19, dengan Paris Saint-Germain (PSG), unggul 12 poin di puncak, dianugerahi gelar.

Dengan penundaan kali ini, pertandingan Marseille versus Saint-Etienne akan dimainkan pada 16 atau 17 September 2020.

Otoritas Liga Prancis mengatakan kepada klub-klub pekan lalu bahwa protokolnya untuk menangani virus corona yang menyebutkan bahwa lebih dari tiga kasus positif di sebuah klub kemungkinan akan mengarah pada penundaan.

Mantan bek Aston Villa Marseille Jordan Amavi dinyatakan positif pekan lalu, dengan tiga pemain lainnya mengikutinya kemudian.

Mereka membatalkan pertandingan persahabatan melawan klub Jerman Stuttgart setelah tes positif Amavi.

Marseille, yang dilatih oleh mantan bos Chelsea dan Tottenham Hotspur Andre Villas-Boas, menjadi runner-up di bawah PSG pada musim lalu yang dihentikan corona.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : BBC
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper