Bisnis.com, JAKARTA – Fulham menjadi tim terakhir dari Champinship (divisi 2) yang promosi ke Liga Primer Inggris setelah menang dengan skor tipis 2–1 atas Brentford melalui perpanjangan waktu di final play-off.
Dalam pertandingan antara dua tim London itu pada Rabu (5/8/2020) dini hari WIB, perpanjangan waktu diberikan oleh wasit Martin Atkinson setelah permainan selama masa reguler 2 x 45 menit berakhir imbang tanpa gol.
Di ujung babak pertama perpanjangan waktu, Fulham, yang ditangani pelatih Scott Parker, mantan gelandang Timnas Inggris dengan 18 caps pada 2003 hingga 2013, membuka keunggulan melalyui kontribusi Joe Bryan.
Di tengah upaya Brentford mencari gol balasan, Fulham kembali melesakkan gol pengganda keunggulan pada menit ke-117 atau 3 menit menjelang laga usai kembali lewat aksi Bryan.
Brentford terus berupaya menyamakan kedudukan dan sebiji gol untuk mereka datang melalui pemain belakang Henrik Dalsgaard dengan menyundul bola umpan dari sesama pemain asal Denmark Christian Norgaard pada menit ke-4 injury time babak tambahan. Skor akhir 2–1 untuk Fulham.
Dengan demikian, Fulham, yang di kompetisi reguler Championship finis di peringkat keempat, menyusul dua tim teratas di klasemen akhir kompetisi reguler yakni Leeds United dan West Bromwich Albion, promosi ke Liga Primer Inggris.
Baca Juga
Play-off ini diikuti oleh empat tim peringkat ketiga hingga ketujuh yaitu berturut-turut Brentford, Fulham, Cardoff City, dan Swansea City. Di semifinal play-off, Brentford menang agregat 3–2 atas Swansea, sedangkan Fulham menang agregat juga 3–2 atas Cardiff.
Bagi Brentford, yang ditangani pelatih asal Denmarkj Thomas Frank, kegagalan ini sangat layak untuk sungguh-sungguh disesali, sebab mereka sebenarnya berpeluang sangat besar untuk finis sebagai runner-up kompetisi reguler Championhsip tanpa harus mencoba lewat jalur play-off.
Mereka pada akhirnya finis di peringkat ketiga kompetisi reguler setelah kalah di dua laga terakhir dari peringkat 15 Stoke City dan Barnsley yang nyaris degradasi. Padahal rivalnya untuk berebut posisi kedua, West Brom hanya mampu meraih 3 poin dalam empat laga terakhir alias tiga seri dan sekali kalah.
Akibatnya, West Brom finis sebagai runner-up dengan nilai 83 dan berhak langsung promosi, sedangkan Brentford finis di peringkat ketiga dengan 2 angka di belakang West Brom sehingga masuk play-off.