Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Striker Dortmund Haaland Tebar Ancaman ke Bayern Munchen

Penyerang Borussia Dortmund menegaskan bahwa kehadirannya di klub Bundesliga itu untuk menjadikan tim tersebut tidak selalu menjadi nomor dua di bawah Bayern Munchen.
Striker Borussia Dortmund Erling Haaland/Bundesliga.com
Striker Borussia Dortmund Erling Haaland/Bundesliga.com

Bisnis.com, JAKARTA – Penyerang Borussia Dortmund asal Norwegia Erling Haaland bertekad mengakhiri dominasi Bayern Munchen sebagai juara Bundesliga, kompetisi teratas di Jerman, selama delapan tahun.

Bayern Munchen akan mendapatkan trofi Bundesliga setelah putaran terakhir pertandingan liga pada Sabtu (27/6/2020), sedangkan Dortmund menjadi runner up untuk tahun kedua secara beruntun.

Haaland mengoleksi 16 gol dari 17 pertandingan untuk Dortmund sejak didatangkan dari klub Austria RB Salzburg pada awal tahun ini. Sepanjang musim 2019 – 2020 ini, secara keseluruhan dia menjaringkan 44 gol dari 39 pertandingan untuk kedua klub.

Bek Dotmund Mats Hummels telah menegaskan tujuan tim pada musim depan adalah berada satu posisi lebih tinggi dibandingkan dengan peringkat kedua, yang bermakna juara, dengan Haaland, yang bulan depan berusia 20 tahun, menyambutnya dengan mengekspresikan rasa haus serupa untuk raihan gelar.

"Saya ingin mencapai sesuatu dengan BVB [Dortmund], bukan hanya menjadi kedua sepanjang waktu, melainkan mampu memenangi gelar-gelar jika saya mampu, Kami harus memasang tujuan-tujuan bagi diri sendiri, kami ingin menyerang " kata Haaland seperti dikutip Reuters dan dilansir Antara pada Jumat (26/6/2020).

Bayern Munchen terakhir kali gagal memenangi gelar liga pada 2011 dan 2012, ketika Jurgen Klopp, ang kini menangani klub Liga Primer Inggrs Liverpool, membawa Dortmund menjuarai Bundesliga dua kali berturut-turut dan top skor saat ini Robert Lewandowski masih di Dortmund, belum ke Munchen.

Gol-gol Haaland membuat dia diminati sejumlah klub papan atas Eropa, tetapi dia berharap kontraknya di Dortmund, yang berdurasi hingga 2024, semakin memberi rasa lapar terhadap gelar.

"Saya tidak berpikir terlalu banyak mengenai masa depan, saya hidup pada saat ini. Itulah mengapa saya memilih untuk bergabung dengan BVB dengan keyakinan penuh. Ini adalah salah satu klub terbesar di dunia, dan saya telah menandatangani kontrak jangka panjang di sini," ujarnya.

Dortmund delapan kali juara Bundesliga sepanjang sejarah sejak digulirkan pertama kali pada 1902 atau 118 tahun silam. Jumlah itu satu lebih sedikit dibandingkan dengan Nurnberg di posisi kedua terbanyak. Adapun Bayern Munchen juara 30 kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper