Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tottenham & Everton Ramaikan Persaingan Dapatkan Koulibaly

Tottenham Hotspur dan Everton disebut-sebut tengah bersaing dalam mendapatkan jasa bek tengah Napoli Kalidou Koulibaly dalam jendela transfer musim panas tahun ini.
Kalidou Koulibaly/talksport.com
Kalidou Koulibaly/talksport.com

Bisnis.com, JAKARTA – Tottenham Hotspur dan Everton disebut-sebut tengah bersaing dalam mendapatkan jasa bek tengah Napoli Kalidou Koulibaly dalam jendela transfer musim panas tahun ini.

Pengamat sepak bola Italia yang juga wartawan di salah satu media di Italia, Gianluca Di Marzio mengatakan bahwa Tottenham Hotspur dan Everton sedang mengincar Koulibaly musim panas ini.

Spurs ingin memperkuat lini belakang mereka. Kehadiran Koulibaly diyakini dapat membuat lini belakang Spurs makin berkualitas. Koulibaly juga dilihat sebagai sosok yang tepat untuk menggantikan Jan Vertonghen diperkirakan akan hengkang di akhir musim.

Dilansir dari Sportlens pada Rabu (29/4/2020) dini hari WIB, pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho merasa tidak puas dengan kekuatan lapisan pertahanan Spurs saat ini. Dia ingin Spurs memiliki pemain belakang yang berpengalaman pada musim depan.

Meski demikian untuk mewujudkan ambisi Mourinho tersebut bukanlah hal yang mudah. Napoli dikabarkan hanya bersedia melepas Koulibaly seharga 100 juta pound sterling. Harga tersebut bahkan berpotensi berubah.

Sementara itu, menurut Di Marzio, pelatih Everton Carlo Ancelotti tampaknya tertarik untuk bersatu kembali dengan pemain Timnas Senegal tersebut. Satu-satunya sandungan yang membuat reuni keduanya gagal adalah absennya Everton dari Liga Champions Eropa.

“Saya pikir Koulibaly akan meninggalkan Napoli musim panas ini. Sebab, musim panas lalu, Napoli merekrut Kostas Manolas yang merupakan pemain yang mirip dengan Koulibaly dan kemudian mereka mendapatkan pemain belakang lain, Amir Rrahmani dari Verona,” kata Di Marzio.

“Napoli telah memikirkan masa depan mereka tanpa Koulibaly. Beberapa tahun yang lalu mereka tertutup untuk melepas Koulibaly. Tapi tahun lalu, [Koulibaly] tidak menujukkan permainan yang terbaik untuk Napoli, jadi saya pikir ini bisa menjadi saat yang tepat baginya untuk pergi,”

“Seperti halnya Tottenham, Carlo Ancelotti menginginkan Koulibaly hadir di Everton. Agennya memiliki kontak yang sangat kuat di dalam klub Liga Premier. Jadi, saya pikir persentase Koulibaly untuk hengkang ke Liga Primer sangat tinggi, ” lanjut Di Marzio.

Selain Everton dan Tottenham, Koulibaly dikabarkan juga diincar oleh raksasa Inggris lainnya yaitu Manchester United, Manchester City, dan Newcastle United.

Newcastle United bahkan dikabarkan telah menggoda Koulibaly dengan menawarkan gaji senilai 10,5 juta pounds atau setara dengan Rp202,8 miliar per musim jika bersedia hijrah ke St James Park, markas Newcastle.

Dari Spanyol, dua tim raksasa, Barcelona dan Real Madrid, juga santer dikabarkan ingin meminang peman belakang yang pada 20 Juni nanti berusia 29 tahun itu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper