Bisnis.com, JAKARTA - Hasil Ajax vs Tottenham di leg kedua semifinal Liga Champions, hingga babak pertama usai, Ajax Amsterdam masih unggul tipis 2-0.
Bermain di Stadion Amsterdam Arena, Kamis (9/5/2019), tanpa Harry Kane, Tottenham Hotspur menurunkan skuat tim yang sama saat menyingkirkan Manchester City di perempat final.
Peluang pertama didapatkan Ajax lewat Hakim Ziyech namun sepakan kaki kirinya bisa dimentahkan Hugo Lloris dan menghasilkan tendangan sudut.
Dari tendangan sudut itu akhirnya Ajax unggul atas Tottenham. Sang Kapten, Matthijs De Ligt membawa Ajax unggul lewat sundulan kepalanya di menit 4 memanfaatkan assist Lasse Schoene.
5. GOAAAAAAAAAAAAAL!!!
— AFC Ajax (@AFCAjax) May 8, 2019
MATTHIJS DE LIGT!!! YESSSSSS!!!#UCL #ajatot pic.twitter.com/L3QBTLIdFe
Tottenham lansung membalas di menit 6, namun sepakan Heung Min Son membentur mistar gawang Ajax yang dijaga Andre Onana.
Selepas gol ini, Ajax sedikit mengendurkan serangan ke pertahanan Tottenham.
Baca Juga
Lewat serangan balik, Dele Alli nyaris menjebol gawang Ajax di menit 22, namun sepakannya masih bisa ditangkap Onana. Bahkan Onana harus berjibaku semenit kemudian untuk menahan tendangan Christian Eriksen.
Meski hanya menguasai 45 persen penguasaan bola, namun serangan Tottenham lebih berbahaya ketimbang Ajax hingga saat ini.
Menit 30, striker Dusan Tadic nyaris menambah keunggulan Ajax menjadi 2-0, sayang sepakan kaki kiri Tadic menyamping tipis di gawang Spurs
Ziyech memperbesar keunggulan Ajax setelah sepakan kaki kirinya menjebol gawang Lloris di menit 35. Skor Ajax vs Tottenham 2-0.
Jika kedudukan ini bertahan hingga pertandingan usai maka Ajax berhak maju ke babak final karena unggul agregat 3-0. Di final, Ajax berhadapan dengan Liverpool pada 2 Juni di Madrid.
Susunan Pemain Ajax Vs Tottenham:
Ajax:
SQUAAAD! #UCL #ajatot pic.twitter.com/TCIvr50tYD
— AFC Ajax (@AFCAjax) May 8, 2019
Tottenham:
#THFC: Lloris (C), Trippier, Alderweireld, Vertonghen, Rose, Wanyama, Sissoko, Eriksen, Dele, Lucas, Son @WilliamHill odds (18+) https://t.co/O9QLjLkDsF #UCL #COYS pic.twitter.com/UPlbX4XoZ7
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) May 8, 2019