Bisnis.com, JAKARTA – Pelatih Manchester City Pep Guardiola mengatakan timnya jelas favorit di leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa, tetapi tuan rumah Schalke 04 memiliki kualitas untuk menimbulkan ancaman serius.
City berada di puncak Liga Primer Inggris karena unggul selisih gol atas Liverpool, sdangkan Schalke, runner-up Bundesliga musim lalu, tengah tertatih-tatih di Bundesliga dan mendekam di peringkat ke-14 dalam klasemen.
Guardiola, yang melatih Bayern Munchen selama 3 tahun sebelum bergabung dengan City, mengatakan pada Rabu (20/2/2019) pagi WIB bahwa tim Jerman itu adalah kekuatan yang harus diperhitungkan di depan pendukung mereka.
"Saya pikir kualitasnya ada di sana. Schalke selalu berjuang, harapan selalu tinggi, dan musim lalu mereka melakukannya," kata pelatih asal Spanyol itu.
"Setiap tim ingin lolos ke Liga Champions dan mereka melakukannya. Terkadang untuk mempertahankan level itu sulit, tetapi ada dua pertandingan dan kualitas ada di sana dan stadion ada di sana. Kami tahu itu," paparnya.
Saat juara Liga Primer Inggris itu mencoba menembus jalan ke perempat final, Guardiola malah kehilangan penyerang City Gabriel Jesus dan bek John Stones yang absen karena cedera ringan.
City telah memenangi Liga Primer Inggris tiga kali sejak Abu Dhabi United Group membeli klub tersebut pada 2008, tetapi belum pernah melewati tahap semifinal Liga Champions.
Mereka tersingkir di 16 besar tiga kali dalam lima musim terakhir, sementara satu-satunya penampilan semifinal mereka terjadi pada 2016 dan dikandaskan Real Madrid.
"Kami harus mengendalikan emosi. Kami tetap yakin. Kami tiba dengan banyak impian di kepala kami. Kami ingin mencetak gol. Kami akan mencoba untuk mendapatkan hasil yang baik untuk menyelesaikan pekerjaan leg kedua di Manchester," tuturnya.