Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Off Road Adventure Komunitas Mobil Jurnalis 4x4 Berjalan Sukses

Komunitas Mobil Jurnalis 4x4 bekerjasama dengan PT Pertamina Lubricants sukses menggelar kegiatan Fastron Weekend Drive (FWD) selama dua hari pada akhir pekan lalu, 24-25 November, mengambil lokasi di Desa Pelangi Village Sentul Bogor Jawa Barat.
Kegiatan Off Road Adventure Komunitas Mobil Jurnalis 4x4/ist
Kegiatan Off Road Adventure Komunitas Mobil Jurnalis 4x4/ist

Bisnis.com, JAKARTA - Komunitas Mobil Jurnalis 4x4 bekerjasama dengan PT Pertamina Lubricants sukses menggelar kegiatan Fastron Weekend Drive (FWD) selama dua hari pada akhir pekan lalu, 24-25 November, mengambil lokasi di Desa Pelangi Village Sentul Bogor Jawa Barat.

Dalam kegiatan bertemakan "Off Road Adventure" yang dirangkaikan dengan ulang tahun ke-10 Komunitas Mobil Jurnalis 4x4 tersebut, komunitas ini mengajak lebih dari 50 member dari berbagai komunitas mobil meramaikan kegiatan ini. Meliputi Terios Rush Club Indonesia (TERUCI), Grand Livina Club Indonesia (GRAVINCI), Club Ayla Indonesia (CAI), Indonesia City Club (ICC), Innova Community (IC).

Kemudian, Indonesia BRaVer Community (INVERNITY), Ford Ecosport Community (FORESCOM), Granmax Luxio Club Indonesia (MAXXIO), Avanza-Xenia Indonesia Club (AXIC), Nissan Juke Indonesia Association (NJIA), Ertiga Club Indonesia (ERCI), Mobilio Indonesia Community (MOBILITY), Great Corolla Club (GCC).

“Untuk ke-empat kalinya, kami mempersatukan berbagai komunitas mobil dalam satu aktifitas yang positif dan bermanfaat. Tujuan kegiatan ini adalah ikut mendorong perkembangan dan kemajuan komunitas otomotif di Indonesia," kata Corporate Secretary PT Pertamina Lubricants. Fitri Erika, dalam pernyataan persnya yang diterima Bisnis, Selasa malam (27/11/2018).

Di hari pertama, para peserta off road meninjau langsung pabrik pelumas Pertamina Production Unit Jakarta (PUJ) di Tanjung Priok dan mengenal lebih dalam proses produksi, proses tahapan quality control, dan packaging produk.

Setelah itu, peserta langsung menuju Sentul, diberikan pembekalan Off Road Safety Driving yang mengajarkan tentang bagaimana mengemudi di medan Off road dengan aman dan tidak merusak mobil. Para peserta juga mendapatkan pelatihan mengenai fotografi, videografi dan editing serta penulisan press release.

Ketua Jurnalis 4x4, Firman Wibowo mengatakan kegiatan off road ini menjadi wadah yang efektif dalam mempererat silaturrahmi dengan komunitas atau klub otomotif lain. Termasuk berbagi pengalaman dan memperluas jaringan.

“Kami berterimakasih kepada Pertamina Lubricants atas dukungannya dalam penyelenggaraan FWD ini," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper