Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Lengkap Liga Italia, Roma Hambat Napoli Merapat ke Juventus

Napoli nyaris menelan kekalahan di hadapan pendukung sendiri dan beruntung hadir gol pada menit terakhir untuk memaksakan skor 1 – 1 melawan AS Roma dalam lanjutan Serie A Italia.
Dries Mertens, andalan Napoli/Reuters-Ciro de Luca
Dries Mertens, andalan Napoli/Reuters-Ciro de Luca

Bisnis.com, JAKARTA – Napoli nyaris menelan kekalahan di hadapan pendukung sendiri dan beruntung hadir gol pada menit terakhir untuk memaksakan skor imbang 1 – 1 dalam pertandingan pekan ke-10 Serie A Italia melawan AS Roma.

Bermain di Stadion San Paolo di Naples pada Senin (29/10/2018) pagi WIB, tamu dari ibu kota membuka keunggulan pada menit ke-14 melalui Stephan El-Shaarawy yang dari jarak 6 meter dari gawang mengubah arah bola yang ditembakkan Cengiz Under yang melewati beberapa pemain.

Menjelang turun minum, striker Roma Edin Dzeko hampir menggandakan keunggulan tim tamu, tetapi bidikannya masih dapat disapu bek Napoli Raul Albiol di garis gawang.

Napoli mendominasi jalannya pertandingan terutama pada babak kedua dengan penguasaan bola secara keseluruhan mencapai sekitar 63 persen.

Jose Maria Callejon dan Dries Mertens, yang masuk pada menit ke-55 menggantikan Arkadiusz Milik, sempat menjebol gawang Roma, tetapi keduanya dianulir oleh wasit Davide Massa lantaran offside.

Mertens akhirnya mencetak gol penyeimbang kedudukan menjadi 1 – 1 pada menit ke-90 melalui tendangan voli dari jarak dekat yang menuntaskan serangan yang dibangun Callejon dan Lorenzo Insigne.

Dengan hasil itu, upaya Napoli mendekati Juventus di posisi teratas terhambat. Klub berjuluk Partenopei itu tetap di posisi kedua dengan koleksi 22 angka, tertinggal 6 poin dari Juventus di puncak klasemen. Sementara itu, Roma mengisi slot kedelapan dengan mengoleksi nilai 15.

Dalam pertandingan lainnya, AC Milan menundukkan Sampdoria, yang diperkuat penjaga gawang berdarah Indonesia Emil Audero Mulyadi, dengan skor tipis 3 – 2.

Bertarung di Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, Milan, tuan rumah membuka skor pada menit ke17 melalui gol Patrick Cutrone.

Namun, Sampdoria berhasil melesakkan dua gol balasan untuk berbalik unggul 1 – 2 lewat kontribusi gol-gol Riccardo Saponara (21’) dan Fabio Quagliarella (31’).

Milan kembali bangkit setelah Gonzalo Higuain mencetak gol penyama skor menjadi 2 – 2 pada menit ke-36 yang bertahan hingga rehat.

Pada babak kedua, tuan rumah menghasilkan gol ketiga melalui Suso alias Jesus Joaquin Fernandez pada menit ke-62. Skor 3 – 2 bertahan hingga wasit Fabio Maresca mengakhiri pertandingan.

Berkat tambahan 3 poin, Milan kini mendulang nilai 15 dan menduduki posisi kelima. Sampdoria juga mengoleksi 15 angka, tetapi berada dua setrip di bawah Milan, karena kalah head to head. Di antara kedua tim itu, di slot keenam, ada Fiorentina, juga dengan nilai 15.

Pekan ke-10 masih menyisakan satu pertandingan lagi yakni Lazio menjamu Inter Milan pada Selasa (30/10/2018) mulai pk. 02.30 WIB.

Hasil pertandingan pekan ke-10 hingga Senin (29/10/2018) pagi WIB: Atalanta 3 vs Parma 0; Empoli 1 vs Juventus 2; Torino 1 vs Fiorentina 1; Sassuolo 2 vs Bologna 2; Cagliari 2 vs Chievo Verona 1; Genoa 2 vs Udinese 2; SPAL 0 vs Frosinone 3; AC Milan 3 vs Sampdoria 2;  Napoli 1 vs AS Roma 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper