Bisnis.com, JAKARTA – Divisi Primer La Liga Spanyol segera menggelar rangkaian pertandingan pekan kedelapan mulai Sabtu (6/10/2018) dini hari WIB hingga Senin (8/10/2018) pagi WIB.
Posisi teratas klasemen sementara diisi oleh Barcelona dengan koleksi 14 angka, sama dengan Real Madrid di slot kedua, tetapi Barca unggul selisih gol 10 berbanding 6.
Keduanya dalam posisi mencari momen kebangkitan setelah tersandung di beberapa laga liga terakhir. Barca gagal menang di tiga laga liga terakhir termasuk sekali kalah dari tim lemah Leganes, sedangkan Madrid tak menang di dua laga terakhir termasuk disikat Sevilla.
Posisi kedua tim tersebut diikuti Sevilla di peringkat ketiga dengan koleksi 13 angka, serta Atletico Madrid di setrip keempat dengan nilai 12.
Dari empat tim teratas, hanya Madrid yang bisa disebut bakal melalui laga pekan kali ini dengan relatif mudah. Bertandang ke markas Deportivo Alaves di Alava, meski duduk di peringkat keenam, Alaves tengah goyah setelah gagal menang di dua pertandingan terakhir.
Sangat beralasan bagi Lionel Messi dan kawan-kawan untuk mnewaspadai Valencia
Adapun Barca bakal bertamu ke markas Valencia. Tuan rumah memang baru satu kali menang sepanjang musim ini, tetapi di sisi lain juga baru satu kali kalah dengan meraih hasil imbang di lima pertandingan.
Baca Juga
Dengan demikian, sangat beralasan bagi Lionel Messi dan kawan-kawan untuk mnewaspadai Valencia yang berpotensi menghadang asa untuk meraih poin penuh di Stadion Mestalla.
Sevilla dan Atletico juga layak diprediksi menemui kesulitan. Sevilla menjamu Celta Vigo yang baru sekali kalah, sedangkan Atletico menjamu Real Betis, yang juga baru satu kali menelan kekalahan.
Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan kedelapan (dalam WIB):
Sabtu, 6 Oktober:
02:00 Athletic Bilbao vs Real Sociedad
18:00 Girona vs Eibar
21:15 Getafe vs Levante
23:30 Deportivo Alaves vs Real Madrid
Minggu, 7 Oktober:
01:45 Leganes vs Rayo Vallecano
17:00 Real Valladolid vs Huesca
21:15 Atletico Madrid vs Real Betis
23:30 Espanyol vs Villarreal
23:30 Sevilla vs Celta Vigo
Senin, 8 Oktober:
01:45 Valencia vs Barcelona.