Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Rusia Stanislav Cherchesov menegaskan bahwa lawan yang akan dihadapi berikutnya adalah sebuah tim, bukan satu pemain saja.
Setelah mengalahkan Arab Saudi 5-0, tuan rumah Rusia akan menghadapi Mesir pada pertandingan grup A putaran final sepak bola Piala Dunia 2018, Selasa malam (Rabu dinihari WIB).
Cherchesov (54), memberikan penyataan tersebut terkait persiapan timnya menghadapi Mesir yang kemungkinan besar bakal diperkuat bintang Liverpool Mohamed Salah yang pada pertandingan pertama absen ketika Mesir dikalahkan Uruguay.
Rusia kini berada di peringkat teratas grup A. Jika pada pertandingan di St Petersburg nanti bisa mengalahkan Mesir, maka mereka sudah bisa memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
"Setiap tim punya pemain yang perlu mendapat perhatian khusus namun kami akan melawan sebuah tim. Besok akan kita lihat apakah ia (Salah) dimainkan, namun kami siap untuk segala kemungkinan," kata Cherchesov.
"Saya percaya pada tim saya, saya yakin pada kesiapan pemain kami," tambahnya.
Prediksi Rusia Vs Mesir: Rusia Siap Jika Salah Main
Prediksi Rusia Vs Mesir: Rusia Siap Jika Salah Main
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
57 menit yang lalu
Banjir Pasokan Minyak Berlanjut ke 2025
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
17 menit yang lalu
Prediksi Skor PSM vs PSS: Head to Head, Susunan Pemain
31 menit yang lalu