Bisnis.com, ROMA - AS Roma memastikan lolos ke perempat final Liga Champions setelah mengalahkan Shakhtar Donetsk dengan skor 1-0 pada pertandingan leg kedua babak 16 besar di Stadion Olimpico, Selasa (13/3) atau Rabu dini hari WIB.
Gol kemenangan Roma dilesatkan Edin Dzeko di menit ke-52. Kemenangan ini pun membuat AS Roma lolos berkat agresivitas gol tandang karena leg pertama Roma kalah 1-2.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama tuan rumah malah terus ditekan tim tamu. AS Roma terlihat kesulitan dengan cara bermain Shakhtar Donetsk yang kerap menahan permainan untuk menguasai bola.
Mencoba untuk menjebol gawang Shakhtar, perlahan As Roma mulai menekan lini pertahanan lawan. Namun, tidak ada gol di babak pertama.
Di babak pertama ini, kedua tim memang berjalan seimbang karena terlihat jumlah peluang yang dihasilkan kedua tim.
Masuk babak kedua, AS Roma gencar menekan lini pertahanan. Butuh satu gol untuk lolos ke fase berikutnya membuat anak asuh Eusebio Di Francesco berjuang tanpa lelah.
Hasilnya, menit ke-52 Edin Dzeko mampu mencetak gol setelah memanfaatkan umpan Kevin Strootman. Dzeko yang lolos dari jebakan offside, berhasil menaklukkan kiper Shakhtar Donetsk, Andriy Pyatov. 1-0 untuk Roma.
Unggul satu gol membuat Roma berada di atas angin. Sebaliknya, Shakhtar harus kehilangan Ivan Ordets karena mendapatkan kartu merah.
Roma berusaha menambah gol di penghujung babak kedua, namun skor 1-0 untuk keunggulan AS Roma bertahan hingga akhir permainan.
Susunan Pemain
AS Roma (4-3-3): 1-Alisson Becker; 24-Alessandro Florenzi, 44-Konstantinos Manolas, 20-Federico Fazio,11-Aleksandar Kolarov; 4-Radja Nainggolan, 16-Daniele De Rossi, 6-Kevin Strootman, 17-Cengiz Under (30-Gerson 65'), 9-Edin Dzeko (92-Stephan El Shaarawy 52'), 8-Diego Perotti
Pelatih: Eusebio Di Fransesco
Shakhtar Dontesk (4-2-3-1): 30-Andriy Pyatov, 44-Yaroslav Rakitskiy, 31-Ismaily, 2-Bohdan Butko, 18-Ivan Ordets, 11-Marlos (9-Dentinho 82'), 6-Taras Stepanenko 21-Alan Patrick 74'), 7-Taison, 10-Bernard, 8-Fred, 19-Facundo Ferreyra
Pelatih : Paulo Fonsesca