Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengungkapkan final Liga Champions menghadapi Juventus akan menjadi laga spesial.
Pasalnya, Juventus merupakan salah satu klub yang pernah dibela oleh Zidane sekaligus klub kembali mampu mencapai final setelah gagal tiga tahun lalu di Berlin.
Zidane mengakui Juventus merupakan klub yang spesial karena berperan penting dalam perjalanan karirnya. Namun, saat ini, sebagai pelatih Madrid laga final dengan mantan klub menjadi suatu yang spesial.
"Mereka layak untuk mencapai final dan itu akan menjadi final yang istimewa. Mencapai final secara beruntun bagi kami membutuhkan kerja keras," ujarnya pada laman resmi klub, Kamis (11/5/2017).
Seperti diketahui, Zidane pernah memperkuat Juventus pada 1996-2001. Bersama Juventus, Zidane memenangkan banyak gelar termasuk dua gelar Sei A, Intercontinental Cup, dan UEFA Super Cup.
Juventus yang akan menjadi lawan Madrid di final Liga Champions lolos setelah menyingkirkan Monaco dengan skor 4-1. Madrid lolos dengan aggregat 4-2 atas tim sekota Atletico Madrid.
Zidane mengaku belum memikirkan detail terkait laga melawan Juventus. Konsentrasi saat ini diarahkan untuk memenangkan persaingan di Liga Spanyol sebelum memikirkan laga final melawan Juventus.
"Kami masih memiliki pertandingan liga yang penting dan kemudian kami akan memulai memikirkan tentang final," imbuhnya.