Bisnis.com, JAKARTA - Persipura Jayapura benar-benar di ambang juara Indonesia Soccer Championship (ISC) setelah rival terdekatnya, Arema Cronus, hanya bisa main seri 2-2 saat bertamu ke Stadion Segiri di Samarinda, Kalimantan Timur, markas Pusamania Borneo FC (PBFC), pada Minggu malam (11/12/2016).
Persipura kini memimpin klasemen sementara ISC dengan nilai 55 setelah menaklukkan tuan rumah Persegres Gresik United dengan skor telak 3-0, sementara Arema duduk di posisi kedua dengan nilai 53 akibat seri 2-2 di kandang PBFC.
Persipura tinggal memerlukan hasil imbang ketika menjamu PSM Makassar dalam laga terakhir pada Minggu (18/12/2016) untuk menjadi juara, karena kalau pun Arema bisa menang ketika menjamu Persib Bandung pada hari yang sama, maka nilai kedua tim akan sama-sama 56.
Dengan perolehan nilai kedua tim sama 56, maka Persipura yang tampil sebagai juara, karena tim Mutiara Hitam yang ber-homebase di Jayapura, Papua, itu unggul head to head dengan Arema Cronus yang berbasis di Malang, Jawa Timur.
Dalam pertandingan di Stadion Segiri, Arema Cronus bahkan hampir kalah dan sempat tertinggal 0-2. Kalau Arema kalah dalam pertandingan tersebut, Persipura-lah yang telah dipastikan menjadi juara ISC 2016.
Tim tuan rumah PBFC melesakkan dua gol melalui kontribusi Jefri Kurniawan ketika pertandingan baru berjalan 3 menit dan digandakan Flavio Beck Junior pada menit ke-19. Dua gol balasan Arema juga lahir pada babak pertama melalui Ferry Aman Saragih (37’) dan Cristian Gonzales (44’).
Ironis bagi PBFC, karena gol balasan kedua dari Arema Cronus terjadi justru ketika tuan rumah unggul jumlah pemain, karena 3 menit sebelum gol Cristian, wasit Abdul Rahman Salasa memberi kartu kuning kedua untuk Oktovianus Maniani sehingga pemain lincah itu harus meninggalkan lapangan permainan.
Dengan hasil pertandingan itu, Arema Cronus saat ini ada di posisi kedua klasemen sementara ISC dengan nilai 53, sedangkan PBFC di peringkat kedelapan dengan koleksi 50 angka.