Bisnis.com, JAKARTA - Sevilla dan Valencia menyusul FC Barcelona dan Celta Vigo lolos ke semifinal Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) setelah menaklukkan lawan-lawannya dalam pertandingan leg kedua perempat final yang digelar pada Jumat pagi WIB (29/1/2016).
Di Stadion Anduva di Miranda de Ebro, tuan rumah Mirandes, yang berkompetisi di Segunda (Divisi 2), menyerah dengan skor telak 0-3 dari Sevilla.
Gol pembuka tim dari wilayah Andalusia itu dilesakkan oleh Juan Iborra dari titik penalti ketika pertandingan baru memasuki menit ke-9. Skor 0-1 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Sevilla menambah dua gol lagi lewat Juan Munoz pada menit ke-70 dan Jorge ‘Coke’ Andujar Moreno pada injury time, skor 0-3.
Dengan kemenangan 3-0, Sevilla menang dengan skor agregat 5-0, karena dalam leg pertama Sevilla menang 2-0 di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan.
Dalam laga leg kedua perempat final lainnya, Valencia sukses menekuk tuan rumah Las Palmas 1-0 berkat gol tunggal Rodrigo Moreno pada menit ke-20 dengan memaksimalkan assist Andre Gomes.
Dengan demikian, Valencia menang dengan skor agregat 2-1 karena dalam leg pertama saat menjadi tuan rumah skor akhir 1-1.
Semifinal yang terdiri dari dua leg akan digelar pada 3 dan 10 Februari. Undian tim yang saling bertemu akan dilakukan pada Jumat ini.