Bisnis.com, JAKARTA - Perebutan Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) segera memasuki babak 16 besar. Dua tim kuat FC Barcelona dan Atletico Madrid masih bertahan hingga fase ini.
Sementara itu, satu tim kuat lainnya, Real Madrid, telah tersingkir lantaran didiskuaifikasi di 32 besar akibat pada leg pertama menurunkan pemain yang semestinya masih kena skorsing ketika melawan Cadiz yakni Denis Cheryshev, bahkan pemain asal Rusia itu mencetak gol pembuka.
Babak 16 besar Copa del Rey ini dilangsungkan dalam dua leg pertandingan home and away. Leg pertama digelar pada pekan ini dan leg kedua sepekan kemudian.
Dalam fase ini, juara bertahan Barcelona akan bertemu dengan sesama tim Katalunya, Espanyol, yang kebetulan baru menahan imbang Lionel Messi dan kawan-kawan dengan skor tanpa gol pekan ke-19 Divisi Primer La Liga.
Dengan demikian, laga leg pertama Copa del Rey di Stadion Camp Nou milik Barcelona akan menjadi pembuktian apakah Espanyol memang benar-benar hebat sehingga bisa kembali menggagalkan rangkaian peluang Barca sebagai ketika menjadi tuan rumah di Stadion Power8 di Barcelona.
Dalam laga 16 besar lainnya, Atletico Madrid secara teoretik akan dapat menaklukkan Rayo Vallecano, yang di pentas Divisi Primer La Liga tengah terpuruk di zona degradasi.
Berikut jadwal lengkap leg pertama Copa del Rey (dalam WIB):
Rabu, 6 Januari:
18:00 Athletic Bilbao vs Villarreal
22:00 Mirandes vs Deportivo La Coruna
22:00 Valencia vs Granada
Kamis, 7 Januari:
00:15 Real Betis vs Sevilla
02:30 Barcelona vs Espanyol
04:00 Rayo Vallecano vs Atletico Madrid
Jumat, 8 Januari:
02:30 Cadiz vs Celta Vigo
02:30 Eibar vs Las Palmas.