Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL PIALA DUNIA U-20: Portugal & Kolombia Lolos ke 16 Besar

Portugal menundukkan Kolombia dengan skor 3-1 dalam matchday terakhir Grup C putaran final Piala Dunia U-20 2015 di Selandia Baru dalam pertandingan yang berlangsung pada Sabtu pagi WIB (6/6/2015).
Pemain Portugal U-20 Andre Silva (9) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Kolombia U-20 bersama Nuno Santos (11) dan Raphael Guzzo/FIFA.com
Pemain Portugal U-20 Andre Silva (9) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Kolombia U-20 bersama Nuno Santos (11) dan Raphael Guzzo/FIFA.com

Bisnis.com, JAKARTA - Portugal menundukkan Kolombia dengan skor 3-1 dalam matchday terakhir Grup C putaran final Piala Dunia U-20 2015 di Selandia Baru dalam pertandingan yang berlangsung pada Sabtu pagi WIB (6/6/2015).

Hasil itu meloloskan kedua tim ke babak 16 besar karena berada di posisi dua teratas dalam klasemen akhir grup yang juga diisi oleh wakil Afrika Senegal dan wakil Asia Qatar.

Kemenangan Portugal tak lepas dari aksi gemilan dua skuat lini depannya yakni Nuno Santos dan Andre Silva. Nuno Santos membuka skor pada menit ke-3 dan memberi assist untuk gol Andre Silva pada menit 67. Satu gol lainnya dijaringkan Andre Silva lewat penalti pada menit 55.

Dalam pertandingan lainnya yang digelar pada saat bersamaan, Senegal menundukkan Qatar dengan skor tipis 2-1. Bagi Qatar, ini kekalahan ketiga setelah tunduk dari Kolombia 0-1 dan dari Portugal 0-4.

Dua gol Senegal dikontribusi oleh Alhassane Sylla (76’) dan Moussa Kone (81’) yang membalikkan ketertinggalan dari gol pembuka Qatar lewat penalti Akram Afif pada menit ke-17.

Dengan selesainya semua pertandingan di Grup C, Portugal dan Kolombia menempati posisi dua teratas dengan nilai masing-masing dengan nilai 9 dan 4. Senegal di peringkat ketiga dengan nilai juga 4 namun kalah selisih gol dari Kolombia. Sedangkan Qatar di dasar klasemen tanpa angka satu pun.

Portugal dan Kolombia lolos ke 16 besar, tetapi Senegal juga berpeluang masuk fase knock out tersebut dengan status salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik, menunggu selesainya rangkaian pertandingan di Grup D, E, dan F.

Sebanyak 24 tim peserta putaran final Piala Dunia U-20 dibagi menjadi enam grup. Dua tim teratas dalam klasemen akhir fase grup langsung lolos ke 16 besar yang akan dilengkapi dengan empat tim terbaik di antara enam tim yang mengakhiri fase grup di peringkat ketiga.

Berikut hasil dan jadwal pertandingan fase grup Piala Dunia U-20 edisi 2015 (dalam WIB):

GRUP A:

Sabtu, 30 Mei:

Selandia Baru 0 vs Ukraina 0

AS 2 vs Myanmar 1

Selasa, 2 Juni:

Myanmar 0 vs Ukraina 6

Selandia Baru 0 vs AS 4

Jumat, 5 Juni:

Myanmar 1 vs Selandia Baru 5

Ukraina 3 vs AS 0

GRUP B:

Sabtu, 30 Mei:

Argentina 2 vs Panama 2

Ghana 1 vs Austria 1

Selasa, 2 Juni:

Austria 2 vs Panama 1

Argentina 2 vs Ghana 3

Jumat, 5 Juni:

Austria 0 vs Argentina 0

Panama 0 vs Ghana 1

GRUP C:

Minggu, 31 Mei:

Qatar 0 vs Kolombia 1

Portugal 3 vs Senegal 0

Rabu, 3 Juni:

Portugal 4 vs Qatar 0

Senegal 1 vs Kolombia 1

Sabtu, 6 Juni:

Kolombia 1 vs Portugal 3

Senegal 2 vs Qatar 1

GRUP D:

Minggu, 31 Mei:

Meksiko 0 vs Mali 2

Uruguay 1 vs Serbia 0

Rabu, 3 Juni:

Meksiko 2 vs Uruguay 1

Serbia 2 vs Mali 0

Sabtu, 6 Juni:

11:00   Serbia vs Meksiko

11:00   Mali vs Uruguay

GRUP E:

Senin, 1 Juni:

Nigeria 2 vs Brasil 4

Korea Utara 1 vs Hongaria 5

Kamis, 4 Juni:

Nigeria 4 vs Korea Utara 0

Hongaria 1 vs Brasil 2

Minggu, 7 Juni:

12:00   Brasil vs Korea Utara

12:00   Hongaria vs Nigeria

GRUP F:

Senin, 1 Juni:

Jerman 8 vs Fiji 1

Uzbekistan 3 vs Honduras 4

Kamis, 4 Juni:

Honduras 0 vs Fiji 3

Jerman 3 vs Uzbekistan 0

Minggu, 7 Juni:

09:00   Honduras vs Jerman

09:00   Fiji vs Uzbekistan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : FIFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper