Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

3 Gol di Timur Tengah, Falcao Top Skor Sepanjang Masa Timnas Kolombia

Radamel Falcao mencetak satu gol ketika Timnas Kolombia menang dengan skor 3-1 atas Kuwait dalam pertandingan yang digelar di Abu Dhabi, membuatnya top skor sepanjang masa Kolombia.
Radamel Falcao (kanan) menjebol gawang Kuwait dari titik penalti, menjadikannya top skor sepanjang masa Timnas Kolombia bersama Arnoldo Iguaran/Reuters
Radamel Falcao (kanan) menjebol gawang Kuwait dari titik penalti, menjadikannya top skor sepanjang masa Timnas Kolombia bersama Arnoldo Iguaran/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Radamel Falcao mencetak satu gol dari titik penalti ketika Timnas Kolombia menang dengan skor 3-1 atas Kuwait dalam pertandingan yang digelar di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA).

Itu merupakan kemenangan kedua dalam laga uji coba di Timur Tengah setelah pekan lalu membantai Bahrain dengan skor telak 6-0 di mana striker Manchester United itu mencetak dua gol.

Tambahan tiga gol yang ditorehkan Falcao selama lawatan ke Timteng membuat striker Manchester United itu mencatatkan diri dengan tinta emas sebagai pencetak gol terbanyak Kolombia sepanjang masa.

Namun, rekor top skor Falcao sebanyak 24 gol dalam 54 pertandingan itu baru menyamai pemegang rekor sebelunya yakni Arnoldo Iguaran yang pensiun dari Timnas Kolombia 22 tahun silam.

Falcao, yang masa depannya di MU masih dalam tanda tanya besar, berpeluang menorehkan namanya sendirian sebagai top skor sepanjang masa Kolombia ketika Los Cafeteros, julukan Timnas Kolombia, bertarung di ajang Copa America 2015 di Chile pada 11 Juni - 4 Juli.

Uniknya, Falcao sendiri ketika hendak melakukan eksekusi penalti tidak memikirkan tentang kemampuannya menyamai rekor Iguaran.

“Saya hanya berkonsentrasi mengambil penalti dan terima kasih Tuhan telah menjadikannya gol,” ungkap pemain berusia 29 tahun itu kepada harian Kolombia El Tiempo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper