Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL SHAKHTAR DONETSK VS BAYERN MUNCHEN: Fakta, Data, Gol (Liga Champions 2015)

HASIL SHAKHTAR DONETSK VS BAYERN MUNCHEN: Fakta, Data, Gol (Liga Champions 2015)
Ilustrasi Piala Liga Champions. Mayoritas prediksi menyebutkan hasil Shakhtar Donetsk vs Bayern Munchen di ajang 16 besar Liga Champions 2015 akan dimenangkan klub asal Jerman itu/uefa.com
Ilustrasi Piala Liga Champions. Mayoritas prediksi menyebutkan hasil Shakhtar Donetsk vs Bayern Munchen di ajang 16 besar Liga Champions 2015 akan dimenangkan klub asal Jerman itu/uefa.com

Bisnis.com, JAKARTA – Mayoritas prediksi hasil Shakhtar Donetsk vs Bayern Munchen di ajang 16 besar Liga Champions 2015 memilih klub asal Jerman akan unggul. Fakta, data dan urusan mencetak gol memang memperlihatkan anak asuh Pep Guardiola unggul dibandingkan tuan rumah.

Di ajang Liga Champions, Shakhtar Donetsk vs Bayern Munchen memang belum terjadi. Namun, fakta memperlihatkan bahwa tuan rumah belum pernah menang ketika bertanding di Liga Champions melawan klub Jerman. Shakhtar Donetsk hanya mampu menahan imbang dua kali dan kalah dua kali.

Namun, yang terjadi, untuk sementara Shakhtar mampu menahan Bayern Munchen 0-0 di leg pertama 16 besar Liga Champions.

Peluang pertama Bayern Munchen yakni menit kedua ketika Arjen Robben membawa bola di kotak penalti dan disambut tendangan voli Schweinsteiger. Namun, tendangannya melebar. 

Shakhtar memiliki 13 pemain Brasil di skuat ketika dikalahkan Jerman 1-7 di Piala Dunia 2014.

Alex Teixeira mengambil tendangan bebas dari jarak 27 meter, bola mengarah ke Manuel Neuer, tetapi bisa ditepis kiper Jerman itu.

Menit 31 tendangan Mueller membentur mistar gawang setelah mendapat umpan Ribery. 

Munchen menguasai 75 persen pertandingan, sedangkan Shakhtar 25 persen. Dengan percobaan tendangan satu berbanding enam untuk keunggulan Muenchen.

SUSUNAN PEMAIN

#Shakhtar: Pyatov, Srna, Kucher, Rakitskiy, Shevchuk, Fred, Fernando, Costa, Teixeira, Taison, Adriano. #FCSDFCB

#FCBayern: Neuer - Alonso, Ribéry, Robben, Rafinha, Boateng, Bernat, Götze, Müller, Alaba, Schweinsteiger. #FCSDFCB

Data dan fakta:

Ini kali pertama pertemuan antara Shakhtar Donetsk dan Bayern Muenchen.

Shakhtar belum pernah meraih kemenangan dalam ajang Liga Champions ketika melawan tim asal Jerman dengan torehan dua kali imbang dan dua kali kalah. Mereka juga gagal lolos dalam tiga laga melawan tim-tim asal Jerman.

Pertemuan kali terkahir Bayern Muenchen dengan klub asal Ukraina di ajang Liga Champions terjadi pada 1999/2000.

Shakhtar lolos sampai babak knockout Liga Champions untuk kali ketiga setelah 2010/11 dan 2012/13.

Shakhtar belum pernah menang dalam empat laga babak knockout Liga Champions dengan torehan sekali imbang dan tiga kali kalah.

Pelatih Bayern Muenchen Pep Guardiola enggan menganggap remeh Shakhtar Donetsk dan pelatih Mircea Lucescu pada laga leg pertama 16 besar Liga Champions di Stadion Lviv Donbass Arena, Rabu dini hari.

 KOMENTAR PEP GUARDIOLA

HASIL SHAKHTAR DONETSK VS BAYERN MUNCHEN: Fakta, Data, Gol (Liga Champions 2015)

Laga di Lviv menjadi pertandingan pertama Shakhtar di tahun 2015, sementara Muenchen tampil perkasa dengan menghancurkan Hamburg 8-0 di laga domestik, Sabtu (14/2).

Namun Guardiola tidak ingin meremehkan lawan dan akan menyiapkan taktik untuk menjaga penyerang Shakhtar yang menjadi top skorer di Liga Champions musim ini, Luiz Adriano.

"Saya sangat menghormati Shakhtar dan pelatih mereka Mircea Lucescu," kata Pep Guardiola kepada FourFourTwo, Senin (16/2/2015).

"Dia (Mircea Lucescu) adalah pelatih yang sangat cerdas yang telah membangun salah satu tim terbaik di Eropa," kata Pep Guardiola.

"Bersama Barcelona, saya pernah lima kali melawan Shakhtar dan laga itu begitu sulit meskipun kami memiliki skuad yang benar-benar menakjubkan," kata mantan pelatih Barcelona itu.

"Anda mungkin ingat pertandingan Piala Super Eropa ketika kami hanya mampu mencetak gol di perpanjangan waktu. Mereka juga mengalahkan kami di kandang," kata Guardiola.

"Saya mengatakan kepada pemain saya: Jika kalian mengalahkan Shakhtar maka kalian pantas bangga karena mereka salah satu tim papan atas," kata Guardiola yang pernah memperkuat klub Italia, Brescia di tahun 2001-2003.

"Mereka punya penyerang hebat seperti Luiz Adriano. Douglas Costa, Marlos, Taison, Alex Teixeira juga pemain hebat," katanya.

"Dan saya punya kata-kata khusus untuk kapten mereka Darijo Srna. Saya sering melihat dia bermain untuk klub dan negara. Dia akan menjadi jimat di tim manapun dia berada," kata Guardiola.

Guardiola berharap gelandang Xabi Alonso bisa dimainkan karena sempat didera cedera paha kala Bayern mengalahkan Hamburg. (Antara/Bisnis.com)

5 BESAR KLASEMEN LIGA JERMAN BUNDESLIGA

POS

KLUB

P

W

D

L

POIN

1

Bayern Munich

21

16

4

1

52

2

VfL Wolfsburg

21

13

5

3

44

3

Borussia Monchengladbach

21

10

6

5

36

4

Schalke 04

21

10

4

7

34

5

FC Augsburg

21

11

1

9

34

 

RANKING KLUB EROPA VERSI WWW.UEFA.COM (14 Februari 2015)

 

KLUB

POIN

1

Real Madrid

162.514

2

Barcelona

148.514

3

Bayern

145.254

4

Chelsea

139.706

5

Benfica

118.043

6

Atlético

115.514

7

Schalke

109.254

8

Arsenal

107.706

9

Porto

105.043

10

Man. United

102.706

JADWAL 16 BESAR LIGA CHAMPIONS

RABU, 18 Februari 02.45 WIB

  • Paris St Germain (Prancis) v Chelsea (Inggris)
  • Shakhtar Donetsk (Ukraina) v Bayern Munchen (Jerman)

KAMIS, 19  Februari 02.45

  • FC Basel (Swiss) v Porto (Portugal)
  • Schalke 04 (Jerman) v Real Madrid (Spanyol) (Antara/Bisnis.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Antara/Bisnis.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper