Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA AFC U-19: Indonesia vs Australia, Ravi & Muchlis Hadi Ning Turun

Dua pemain yang sebelumnya absen yaitu Ravi Murdianto dan Muchlis Hadi Ning Syaifulloh dipastikan turun saat Timnas Indonesia menghadapi Australia pada Piala Asia U-19 di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar, Minggu (12/10/2014)
Timnas U-19 sedang melakukan latihan/Antara
Timnas U-19 sedang melakukan latihan/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Dua pemain yang sebelumnya absen yaitu Ravi Murdianto dan Muchlis Hadi Ning Syaifulloh dipastikan turun saat Timnas Indonesia menghadapi Australia pada Piala Asia U-19 di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar, Minggu (12/10/2014).

Berdasarkan data dari tim media PSSI, kedua pemain yang akan menjadi pemain inti, Ravi Murdinato akan mengawal gawang timnas yang sebelumnya diisi Rully Desrian dan Muchlis Hadi bakal menempati posisinya sebagai tukang gedor lini depan.

Kembalinya dua pemain ini dipastikan akan membawa perubahan permainan bagi anak asuh Indra Sjafri ini. Pada pertandingan sebelumnya saat keduanya absen harus mengakui keunggulan Uzbekistan dengan skor 1-3.

Untuk menahan serangan Australia, pelatih asal Sumatra Barat itu tetap mengandalkan empat pemain andalannya yaitu Putu Gede Juni Antara, Muhammad Fachu Rochman, Hansamu Yama dan Muhammad Sahrul Kurniawan.

Barisan lini tengah sedikit ada perubahan. Paulo Sitanggang yang pada pertandingan sebelumnya menjadi pemain pengganti menjadi pemain inti. Pencetak gol saat melawan Uzbekistan ini akan menjadi otak penyerangan bersama sang kapten Evan Dimas dan Muhammad Hargianto.

Melihat susunan pemain yang ada, Indra Sjafri tetap mengandalkan formasi 4-3-3. Untuk barisan depan diisi oleh Dinan Javier yang kembali menjadi starter, Muchlis Hadi Ning dan gelandang serang lincah, Ilham Udin Armaiyn.

Pertandingan melawan Australia ini merupakan penentuan bagi Timnas Garuda Jaya. Jika kalah maka upaya untuk lolos ke babak berikutnya serta melaju ke Piala Dunia U-20 di Selandia Baru akan tertutup. Hal ini terjadi karena pada pertandingan pertama mengalami kekalahan.

Jika menang, Evan Dimas dan kawan-kawan masih mempunyai peluang karena menyisakan satu pertandingan penyisihan di Grup B yaitu melawan Uni Emirat Arab di Wunna Theikdi Stadium, Nay Pyi Taw, Selasa (14/10). Untuk itu timnas dituntut main habis-habis demi sebuah kemenangan.

"Buat apa memikirkan yang sudah berlalu. Sekarang saatnya fakus pada pertandingan selanjutnya yaitu melawan Australia. Kita harus meraih hasil yang terbaik," kata kapten Timnas Indonesia U-19, Evan Dimas Darmono. (Antara)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper