Bisnis.com, MANCHESTER--- David Moyes akhirnya dipecat Manchester United setelah mengarungi musim yang buruk bresama setan merah.
Pihak klub, Selasa (22/4/2014) mengumumkan bahwa Moyes yang menangani MU Sejak Juli tahun lalu sudah meninggalkan Old Trafford, tulis Reuters.
Manajer 50 tahun tersebut ditunjuk menangani MU atas dasar rekomendasi pribadi Alex Ferguson, yang pensiun pada musim lalu.
Rekomendasi tersebut langsung diakomodasi pihak klub mengingat reputasi Ferguson yang 26 tahun mengarsiteki MU dengan meraih gelar ke-13 sepanjang masa kepelatihannya dan yang ke-20 dalam sejarah klub tersebut.
Moyes yang sebelumnya melatih Everton selama 11 musim tetapi tak pernah memenangi trofi, mendapat kontrak 6 tahun untuk menangani MU.
Sayang Setan Merah terseok-seok di Liga Inggris dan gagal melaju di Liga Champions.
Paling akhir MU ditekuk 0-2 di markas Everton pada Minggu dan menjadi batas kesabaran para petinggi klub serta keluarga Glazer hingga akhirnya Moyes pun dipecat.
Manchester United Akhirnya Pecat Moyes
David Moyes akhirnya dipecat Manchester United setelah mengarungi musim yang buruk bresama setan merah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Rustam Agus
Editor : Rustam Agus
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
46 menit yang lalu
Terus Didera Hasil Buruk, Leicester Pecat Pelatihnya
2 jam yang lalu